Sekilasindonesia.id, PANGKALPINANG – PT Angkasa Pura II Bandara Depati Amir berkolaborasi dengan GETAS (Gerakan Berjuta Senyuman) menggelar kegiatan khitanan massal kepada masyarakat Pangkalpinang, Selasa (22/03/2022).
“Kegiatan ini sebagai wujud kepedulian PT Angkasa Pura II terhadap masyarakat Pangkalpinang dalam rangka menjalankan salah satu program tanggung jawab sosial lingkungan TPB 3,” kata Executive General Manager PT Angkasa Pura II, Mohamad Adi Wiyatno.
Walikota Pangkalpinang Maulan Aklil mengapresiasi sekali kegiatan khiatanan masaal dan santunan anak yatim ini harapannya agar semakin banyak perusahaan yang bersinergi bersama-sama pemerintah untuk membantu masyarakat yang membutuhkan.
“Dimulai dari bantuan kecil-kecil yang penting dapat membantu masyarakat sehingga masyarakat dapat tersenyum, senyum melambangkan kebahagiaan untuk masyarakat Kota Pangkalpinang,” kata Molen, panggalan akrabnya.
Kegiatan hari ini yaitu khitanan masaal dan santunan anak yatim dihadiri juga oleh Ibu Monica Haprinda selalu Pembina Yayasan GETAS, Nginap Jun Tjhoi Ketua Yayasan Getas, Kepala Dinas Agama Kota Pangkalpinang, Kepala Dinas Sosial Kota Pangkalpinang, Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak dan Keluarga Berencana Kota Pangkalpinang, Camat Bukit Intan, Lurah Pasir Putih, Lurah Tamberan dan Lurah Bacang dll. (BD)