Daerah

Pemkab Gelar Upacara Peringatan Hari Jadi Kabupaten Lebak ke-193 Tahun 

×

Pemkab Gelar Upacara Peringatan Hari Jadi Kabupaten Lebak ke-193 Tahun 

Sebarkan artikel ini

LEBAK – Dalam rangka memperingati Hari Jadi Kabupaten Lebak ke-193, Pemkab Lebak menggelar upacara peringatan hari jadi. Bertempat di Alun-alun Rangkasbitung, Kamis (2/12/2021).

Bertindak sebagai Pembina Upacara Bupati Lebak Iti Octavia Jayabaya dalam amanahnya meminta kepada seluruh stakeholder untuk tetap bergandengan tangan dan memelihara semangat dalam menangani pandemi Covid-19.

Click Here

“Saya mengucapkan Selamat Hari Jadi Kabupaten Lebak yang telah mencapai usia 193 tahun, momentum hari jadi ini kita laksanakan masih dalam masa Pandemi Covid-19, diharapkan Pemerintah Kabupaten dan seluruh elemen masyarakat Kabupaten Lebak bahu-membahu merawat kebersamaan dan harmoni, bergandengan tangan untuk ikhtiar penanggulangan dan penanganan Covid,” ucap Bupati.

Bupati juga menghaturkan duka cita yang mendalam terhadap 209 warga masyarakat Kabupaten Lebak yang telah berpulang ke Rahmatullah setelah berjuang melawan Covid-19, dimana 8 diantaranya merupakan tenaga kesehatan garda terdepan penanganan Covid-19 di Kabupaten Lebak yang turut gugur dalam perjuangannya melawan dan menangani pandemi Covid-19 di Kabupaten Lebak.

Maka Bupati Lebak berpesan kepada seluruh elemen masyarakat agar turut mensukseskan vaksinasi di Kabupaten Lebak untuk membentuk herd immunity (kekebalan kelompok) dan tetap menjaga protokol kesehatan.

Kemudian, setelah Upacara selesai Bupati Lebak meninjau Pameran Fotografi yang masuk dalam rangkaian Hari Jadi Kab. Lebak dan membuka langsung Puisi Bumali (Pusat Inspirasi Muda-Mudi Bumi Multatuli) di Kantor Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Lebak.

Bupati menjelaskan keberadaan pusat inspirasi ini merupakan sebuah keseriusan Pemerintah Kabupaten Lebak dalam membangun, membina dan membentuk Sumber Daya Manusia yang berkualitas dan bermartabat di Kabupaten Lebak.(Dra)

Eksplorasi konten lain dari Sekilas Indonesia

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan Membaca

%d