KABUPATEN SERANG – Babinsa Koramil 2304/Anyar Kodim 0623/Cilegon giat Binaan Pertahanan Wilayah (Bintahwil) mengajak warga patuhi prokes dan pendampingan perawatan tanaman di Kecamatan Anyar juga di Kampung Ciendut Desa Bunihara Kecamatan Anyar Kabupaten Serang Banten, Senen (11/10/2021).
“Danramil 2304/Anyar menjelaskan bahwa hari ini memberikan tugas pada Babinsa Desa Anyar serta Desa Bunihara untuk laksanakan giat Binaan Pertahanan Wilayah (Bintahwil) mengajak warga patuhi prokes dan pendampingan perawatan tanaman dimasing-masing tugas yang sudah ditentukan,” jelas Kapten Inf Gunadi.
Adapun Babinsa Desa Tambang Ayam yang mendapatkan tugas lansung dari Danramil Anyar mengutarakan dalam melaksanakan kegiatan Bintahwil dalam rangka memberikan penekanan kepada relawan agar membantu pemerintah untuk menghimbau atau mengajak warga agar selalu patuhi prokes untuk memutus penyebaran virus covid 19 di wilayah Kecamatan Anyar,” ucap Babinsa Serka Polos.
Demikian juga dengan Babinsa Desa Bunihara yang juga sama ditugaskan Danramil Anyar sama melaksanakan kegiatan Bintahwil dalam rangka membantu perawatan tanaman jagung di Kampung Ciendut,” terang Babinsa Sertu Tb Robus Sodri.
(Bagindo Yakub)