SEKILASINDONESIA.ID, LEBAK – Dewan Pimpinan Daerah Komite Nasional Pemuda Indonesia (DPD KNPI) Kabupaten Lebak periode 2021-2024 melaksanakan pelantikan dan Rakerda ke I di Pendopo Bupati Lebak Kamis, (07/10/2021).
Kegiatan tersebut mengusung tema ‘Peran Strategis Bersatunya KNPI Sebagai Rumah Perjuangan Organisasi Kepemudaan’. Kegiatan berlangsung lancar dan khidmat, serta panitia tetap menerapkan protokol kesehatan sesuai anjuran pemerintah.
Hadir dalam acara tersebut Kapolres Lebak, Dandim 0603 Lebak, Ketua DPD KNPI Provinsi Banten, Asda I, Kadispora Lebak dan lain-lain.
Ketua DPD KNPI Lebak, Muhamad Jafar Toha menyampaikan ucapan terimakasih kepada seluruh elemen yang sudah mensukseskan kegiatan pelantikan.
“Saya mengucapkan terimakasih kepada semua pihak yang sudah mensukseskan kegiatan pelantikan ini,” kata Japar dalam sambutannya.
Ia juga menegaskan, kehadiran dari semua elemen, para senior dan tamu undangan bukti untuk mendukung DPD KNPI di Lebak.
“Kehadiran dari para senior-senior dan para tamu undangan ini sebagai wujud bangkitnya pemuda Lebak bersatu,” katanya.
Dikatakan Jafar, pihaknya juga akan memperbaharui paradigma dalam program kerja DPD KNPI Lebak, terutama dalam pemberdayaan pemuda, agar tidak hanya mengandalkan untuk kegiatan dari hibah pemerintah.
“Kami akan merubah paradigma baru, yang dulu hanya mengandalkan hibah dari pemerintah, untuk kegiatan, kita akan mendorong pemuda untuk berwirausaha. Ada program Kube, kita manfaatkan dengan baik,” ujarnya.
Di tempat yang sama, Ketua DPD KNPI Provinsi Banten, Ali Hanafiah berpesan kepada pengurus DPD KNPI Lebak yang baru dilantik agar menggelorakan jiwa semangat kepemudaan.
“Saya berpesan kepada pengurus DPD KNPI Lebak, jangan sampai setelah dilantik jadi Tukcing (dibentuk cicing-dalam guyonan bahasa Sunda). Bagaimana pun gelora semangat pemuda harus tetap tertanam dalam diri kita,” terangnya.
(Usep_Red).