Daerah

Program KBR, Kelompok Lestari Bakal Tanam 40 Ribu Mangrove

×

Program KBR, Kelompok Lestari Bakal Tanam 40 Ribu Mangrove

Sebarkan artikel ini

PASANGKAYU-Program penanaman Kebun Bibit Rakyat (KBR) tahun anggaran 2021 dikelola oleh Kelompok Lestari, Mangrove sebanyak 40.000 bibit akan ditanam di pesisir pantai seluas 4 Hektar (Ha) di Dusun Tanjung Harapan, Kecamatan Pasangkayu, Kabupaten Pasangkayu.

Kepala seksi perencanaan dan pemanfaatan hutan, Agus Kusmana mengatakan, tahun ini sudah berjalan program KBR dengan pagu anggaran Rp 100 juta, itu belum masuk pajak dan titik penanaman Mangrove di pesisir pantai Dusun Tanjung Harapan.

Click Here

“Sebelum penanaman bibit mangrove, anggota kelompok Lestari melakukan pembibitan terlebih dahulu di bulan juli lalu,”ucapnya selasa 28/9/2021.

Agus juga katakan, setelah pembibitan hingga bulan september 2021, kami melihat hasil dari pembibitan di bulan sebelumnya, ternyata mangrove sudah dapat ditanam di pantai dan itu dikerjakan oleh kelompok Lestari.

“Jumlah mangrove yang akan ditanam sebanyak 40.000 bibit dengan luas lokasi kurang lebih 10 Ha, dan setelah penanaman selesai tetap kita akan pantau hingga akhir Desember 2021,”ujarnya.

Lanjut Agus, untuk tahun depan telah kami usulkan dan semoga apa yang telah kita usulan itu dapat terpenuhi.

“Sementara untuk lokasi sudah ada kami siapkan yaitu di Desa Ako, Pangiang dan Sarjo,”jelasnya. (Roy Mustari)

Eksplorasi konten lain dari Sekilas Indonesia

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan Membaca

%d