Daerah

Balapan Liar di Ramadhan, Sat Sabhara Amankan Puluhan R2

×

Balapan Liar di Ramadhan, Sat Sabhara Amankan Puluhan R2

Sebarkan artikel ini

PASANGKAYU – Balapan liar di bulan suci Ramadhan memang sering terjadi, khususnya pasca sholat subuh sekitar pukul 05.30 wita, seperti diwilayah pantai tepatnya di Desa Tampaure, Kabupaten Pasangkayu, sabtu 17 april 2021.

Setelah mendapatkan informasi, Satuan Samapta Bhayangkara (Sat Sabhara) Polres Pasangkayu bersama Polsek Bambalamotu langsung ke Tempat Kejadian Perkara (TKP) dan melihat sekelompok pemuda dari kalangan pelajar akan melakukan balapan liar di Desa Tampaure.

Click Here

Kasat Sabhara Polres Pasangkayu, AKP Mukhtar Mahdi mengatakan, personil Sabhara mendapat informasi tentang maraknya balapan liar di Desa Tampaure dekat pantai, selama bulan suci ramadhan para pembalap liar tersebut mengganggu dan meresahkan warga sekitar, apalagi knalpot motor mereka sangat bising.

“Saat itu juga kami turun Razia, setiba di TKP melihat sekelompok pemuda dari kalangan pelajar yang akan melakukan balapan liar, atas kelihaian personil Sat Sabhara langsung mengamankan 30 unit kendaraan roda 2 (motor) yang akan dipakai aksi (balapan-red),”terangnya.

Mukhtar juga menjelaskan, kami juga mengamankan sepeda motor penonton di lokasi arena balapan liar dan menemukan tidak memakai Nomor Polisi (Nopol) atau plat.

“Sejumlah motor milik penonton balapan liar ikut diamankan, Nopol dan surat – surat tidak lengkap,”ucapnya, (Roy Mustari)

Eksplorasi konten lain dari Sekilas Indonesia

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan Membaca

%d