JENEPONTO – Wakil Bupati Jeneponto H.Paris Yasir menerima kunjungan Ketua Badan Narkotika Nasional Provinsi (BNNP) Sulsel Brigjen Drs. Ghiri Prawija, M. Th, di ruang kerja rapat wakil bupati kantor daerah, Kamis (25/2/2021).
Wakil Bupati yang Juga Ketua BNNK Jeneponto, Paris Yasir, mengucapkan selamat datang dan apresiasi kepada ketua BNNP atas kunjungannya ke Jeneponto, untuk melakukan sinergitas program dalam rangka penanggulangan bahaya Narkotika di Kabupaten Jeneponto.
“Ketika program ini di buat secara sistematis, terstruktur dan holistik dapat memberikan dampak yang luar biasa dalam rangka menekan laju penyalahgunaan Narkoba di Jeneponto,” ucapnya.
Pada kesempatan itu, Ketua BNNP Sulawesi Selatan Brigjen Drs. Ghiri Prawija, menyampaikan tujuan kunjungan ke kabupaten jeneponto sebagai agenda rutin yang dilakukan, untuk membentuk Desa Bersinar (Bersih Narkoba), ke depan akan meminta kepada BNNK. Untuk menunjuk desa yang akan di jadikan pilot project untuk pembinaan. Dimana Program desa bersinar nantinya akan banyak kegiatan kegiatan yang dilakukan kepada masyarakat.
“Pemuda pemuda di desa yang secara outcome nya dapat menambah pengetahuan akan bahaya narkoba sekaligus untuk mengurangi tingkat penggunaan narkoba,” Katanya
Sementara, Dinas Kesehatan Drs. Susanty Mansyur, melaporkan bahwa sejak tahun lalu sudah melakukan pemeriksaan narkoba berdasrkan permintaan dari kejaksaan, meskipun anggaran yang tersedia untuk kegiatan ini masih sangat minim tapi dinkes tetap melaksanakan.
“Kami meminta kepada BNNP untuk tetap mensupport kami di kabupaten jeneponto,” singkatnya
Pada kesempatan itu, Paris Yasir menitipkan kepada kepala dinas PMD, agar dalam seleksi menjadikan salah satu syarat untuk calon Kepala Desa nantinya.
Kadis PMD Makmur Sijaya, menyampaikan bahwa PMD siap bersinergi dalam mensukseskan program terkait pemberantasan pengguna Narkoba di kabupaten Jeneponto.
Dalam pertemuan, Ketua BNNK Jeneponto Paris Yasir, didampingi Kepala Badan Kesbangpol, Kepala PMD, Kadis Kesehatan, Kadis Sosial, Kasat Narkoba Polres Jeneponto, Kasi intel Kajari, Direktur RS. Pratama Rumbia, beberapa pengurus BNNK Jeneponto dan DPP Lembaga Anti Narkoba (LAN) Jeneponto.
(Firmansyah)