PANGKALPINANG – Herman, Warga Kota Pangkalpinang Provinsi Kepulauan Bangka Belitung ternyata sudah lama memiliki hobi memelihara ternakan seperti Burung Elang, Ayam Jantan dan Ayam Betina serta Budidaya Aneka Ragam Ikan yang hidup didalam air tawar dikediamannya, Selasa, (18/08/2020).
Uniknya yang ditemukan Wartawan, Selasa (18/08/2020) dikediaman sebut saja Bapak Herman asal Warga Kota Pangkalpinang ini ditemukan seekor burung elang dengan santai bermain ceria bahkan sambil bercanda didalam kesehariannya dengan ayam jantan, ayam betina beserta anak-anak ayam, aneka macam budidaya ikan seperti ikan gurami, ikan nila dan lain sebagainya.
Herman, Salah satu Warga Kota Pangkalpinang saat dibincangi oleh Wartawan, Selasa (18/08/2020) di kediamannya, sudah berapa lama Bapak Herman memiliki hobi memelihara hewan ternak dan budidaya ikan tersebut?
“Sebenarnya, Saya sudah lama memiliki hobi seperti ini,” jawab Bapak Herman kepada Wartawan.
Nah, jika seekor burung elang berteman dengan ayam seperti yang dilihat Wartawan ini, kira- kira sudah berapa lama berteman dan bermain bersama-sama dengan induk ayam dan bahkan dengan anak ayam itu sendiri?
“Karena elang itu sejak kecil sudah bersama saya, ya biasa saja sih. Hingga saat ini pun saya melihat kebiasaan elang itu kesehariannya bersama saya, kadang masuk kerumah saya, kadang-kadang sambil menonton tv serta jika majikan nya hendak memasak, elang tersebut mematok bawang merah, bawang putih dan lain sebagainya,” jelas Bapak Herman.
“Untuk makanan si elang itu sendiri dalam sehari saya kasih si elang makan dua kilogram ikan dan dua kilogram ayam,” terangnya.
Kemudian bagaimana cara merawat dan memelihara elang agar bisa jinak seperti berhadapan dengan anak-anak ayam, induk ayam, ikan dan setiap ketemu dengan siapa pun yang ia temukan?
“Lanjut Herman menerangkan bahwa merawat hewan tersebut sangat lah gampang jadikan lah mereka (Hewan-Hewan) itu dengan menanamkan rasa kasih sayang dan cinta terhadapnya meskipun dalam kondisi apapun,” ujar Herman.
Reporter : Budi.