TAKALAR – Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Kelurahan Pattalassang, Selly Herliaty, S.Sos., melaksanakan pelatihan Pengembangan Kader PKK Kelurahan Pattalassang, di ruangan Aula Kantor Kelurahan Pattalassang, Sabtu, (15/08/2020).
Kegiatan Pelatihan ini dihadiri oleh ,Ketua TP PKK kabupaten yang diwakili Ketua Pokja, Dra. Hj. Ellywati Syarifuddin, M.Pd., selaku Pamateri Kegiatan, Ketua TP PKK Kecamatan, Ketua TP PKK Kelurahan Pattalassang, Lurah, Bhabinsa, BabinKamtibmas, Kepala/Imam Lingkungan dan para Kader PKK se-Kelurahan Pattalassang, Kecamatan Pattalassang, Kabupaten Takalar.
Ketua TP PKK,Kelurahan Pattalassang,Selly Herliaty, S.Sos., membuka kegiatan pelatihan ini dan mengucapkan rasa terima kasih kepada para ibu-ibu Kader atas kehadirannya dalam mengikuti pelatihan ini hingga akhir.
“Semoga dengan adanya pelatihan ini bisa memberikan bahan acuan pelajaran dalam pengembangan sebagai seorang Kader PKK,” terang Ketua TP PKK Kelurahan Pattalassang.
Lurah Pattalassang, Ibrahim Muhlis.ST dalam sambutannya mengatakan sangat mengapresiasi atas berlangsung kegiatan pelatihan ini,tak lupa juga saya berterima kasih Kepada Pemerintah pusat dan Pemerintah kabupaten Takalar yang telah mengucurkan alokasikan dana tambahan prasarana dan sarana untuk pemberdayaan masyarakat dalam menambah dan memotivasi SDM agar kedepannya bisa membantu dalam suatu wilayah .
“Semoga materi yang di sampaikan pemateri sebentar menciptakan inspirasi dan ide ide dalam mensejahterakan Keluarga dan di lingkungan masyarakat hingga kegiatan ini berjalan sukses hingga akhir,” harap Lurah Pattalassang.
Ketua TP PKK Kecamatan Pattalassang,Hj Baenati,S.Pd juga mengucapkan selamat atas kedatangan ibu ibu kader PKK Kelurahan Pattalassang, Semoga dengan adanya pelatihan pengembangan ini, para Kader TP-PKK Kelurahan pattalassang mampu menggerakkan dan melaksanakan 10 program pokok PKK secara optimal agar keberadaan PKK akan semakin maju dan berkembang serta bisa memberikan kontribusi dalam kemajuan pembangunan suatu wilayah.
Dra. Hj. Ellywati Syarifuddin, M.Pd., selaku Pemateri Pelatihan menjelaskan, “Tugas utama seorang Kader PKK supaya ibu-ibu terus di berdayakan agar bisa tangguh,mandiri dan bisa segala-galanya baek di lingkungan rumah,masyarakat maupun di lingkungan di mana ia berada,” pungkasnya.
Reporter : Suherman, S.Pd.