Daerah

76 Warga Desa Kombikuno Sudah Terima BLT DD Tahap I

×

76 Warga Desa Kombikuno Sudah Terima BLT DD Tahap I

Sebarkan artikel ini
Foto: Kades Kombikuno Saat Memberikan BLT ke Warga. Foto/Istimewa

MUNA BARAT-Pemerintah Desa (Pemdes) Kombikuno, Kecamatan Napano Kusambi telah melakukan program kerja baik pembangunan fisik, penanganan dan pencegahan Covid-19 dan penyaluran Bantuan Langsung Tunai (BLT) yang semua bersumber dari anggaran Dana Desa tahap I 2020.

Kades Kombikuno, La Ode Musdin mengatakan bahwa pencairan tahap I Danan Desa, Pemdes Kombikuno melakukan pembangunan fisik  dan pengadaan sapi.

Click Here

“Tahap I kemarin, kami melakukan pembangunan fisik yakni pembuatan WC dan pengadaan sapi. Alhamdulillah, semua berjalan sukses dan lancar,” ujar, La Ode Musdin, Rabu (13/05/2020).

Lanjut kata Musdin bahwa ketika ada intruksi Kemendes, agar Pemdes melakukan penanganan, pencegahan Covid-19 dan penyaluran BLT dengan menggunakan anggara Dana Desa.

“Disaat Surat Kemendes ada. Kami langsung melakukan kegiatan pencegahan covid-19 seperti penyemprotan disinfektan dan pembagian masker kepada warga. Dan penyaluran BLT DD tahap I, alhamdulillah kami sudah lakukan pada minggu kemarin. Kami menyalurkan BLT DD door to door di 76 KK yang menerima BLT,” tuturnya.

Reporter: Sacriel

Eksplorasi konten lain dari Sekilas Indonesia

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan Membaca

%d