Daerah

Jelang Bulan Suci Ramadhan, Komunitas Juang Malingping Gelar Baksos dan Edukasi Covid-19

×

Jelang Bulan Suci Ramadhan, Komunitas Juang Malingping Gelar Baksos dan Edukasi Covid-19

Sebarkan artikel ini

 

LEBAK – Sejumlah aktivis yang tergabung dalam Komunitas Juang Kecamatan Malingping ikut membagikan alat baca Iqro, Alat Pelindung Diri seperti Masker, dan santunan anak yatim kepada masyarakat Kp. Sukamulya, Desa Sukamanah, Kabupaten Lebak. pada selasa, (21/04/2020).

Click Here

Disisi lain, Komunitas Juang Malingping ikut membagikan brosur kampanye penyegahan Covid-19 (Corona Virus Disasea 2019) kepada masyarakat sekitar sebagai bahan pengetahuan umum agar kita terhindar dari bahaya virus Corona.

Diwawancarai secara langsung, Sumarno Ketua Komunitas Juang Malingping menyatakan bahwa kegiatan ini sebagai wujud kepedulian kepada masyarakat di pedesaan. Masyarakat di minta agar tidak panik dalam menghadapi Covid-19.

“Disisi lain ini sebagai kepedulian kami kepada masyarakat dan anak yatim sebagai wujud kehadiran kami selaku komunitas Juang,” terangnya.

Mohamad Iyos Rosyid, selaku Ketua Komunitas Juang Kabupaten Lebak mendorong agar para aktivis Komunitas Juang untuk sigap dan tanggap dalam membantu masyarakat.

“Kehadiran kita harus dirasakan oleh masyarakat luas sebagai wujud kepedulian kepada sesama,” jelasnya.

Sementara itu, Ustadz Sutikno, menyampaikan terimakasih kepada para Komunitas Juang yang telah peduli kepada masyarakat di Kp. Sukamulya, Desa Sukamanah, Kecamatan Malingping.

“Terimakasih atas kepeduliannya kepada kami semua, dan tentunya ini menjadi langkah yang sangat baik untuk kedepannya,” ungkapnya.

Terpisah, Junaedi Ibnu Jarta selaku Wakil Ketua II DPRD Lebak yang juga Dewan Pembina Komunitas Juang menyampaikan apresiasi kepada Komunitas Juang Malingping yang sudah bergerak dengan baik.

“Mereka (Komunitas Juang Malingping) terus memberikan kebaikan bagi sesama, dan membantu pemerintah, baik pendataan yang kena dampak Covid-19 maupun pengawasan setelah nanti implementasinya,” tutupnya.

Reporter : Indra

Eksplorasi konten lain dari Sekilas Indonesia

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan Membaca

%d