DaerahHuKrim

Sat Lantas Polres Enrekang Timbun Jalan Yang Berlubang

×

Sat Lantas Polres Enrekang Timbun Jalan Yang Berlubang

Sebarkan artikel ini

ENREKANG – Atasi kemacetan dan cegah terjadinya kecelakaan lalu lintas (Laka Lantas) karena jalan yang rusak dan berlubang, Kaurbin Opsnal Sat Lantas Polres Enrekang menimbun jalan yang berlubang, di Jalan Poros Enrekang-Toraja, Dusun Sangeran, Desa Mampu, Kecamatan Anggeraja, Kabupaten Enrekang, Kamis (12/03/2020).

Kaurbin Opsnal Sat Lantas Polres Enrekang, IPDA Mustafa Azis, S.H., dibantu oleh warga sekitar timbun jalan yang berlubang dengan tumpukan kerikil yang berada di pinggir jalan demi kelancaran arus lalu lintas.

Click Here

Kaurbin Opsnal Sat Lantas Polres Enrekang mengatakan, ini merupakan langkah awal Sat Lantas Polres Enrekang dalam upaya membantu kelancaran arus lalu lintas dengan menimbun jalan yang berlubang dengan tumpukan kerikil agar tidak terjadi sesuatu hal yang biasa membuat macet dan kecelakaan lalu lintas.

“Kita pilih Jalan daerah dusun Sangeran, karena di jalan ini merupakan jalur poros yang menghubungkan antara Kabupaten Enrekang dan Kabupaten Tana Toraja. Sehingga kendaraan yang melintas disini, kerap terjadi perlambatan karena ada antirian jalan berlubang,” kata Kaurbin Opsnal Sat Lantas Polres Enrekang.

Menurut Kaurbin Opsnal Sat Lantas Polres Enrekang, di sepanjang Jalan tersebut merupakan jalur ramai kendaraan. Jika tidak dilakukan tindakan, akan membahayakan pengendara yang tiap harinya melintas jalan tersebut.

“Ini merupakan langkah awal kami, untuk mengurangi kemacetan yang diakibatkan jalan berlubang kita lakukan Penimbunan untuk menghindari hal-hal yang dapat mengganggu pengguna jalan”, tambah Kaurbin Opsnal Sat Lantas Polres Enrekang.

Reporter : Amrianto

Eksplorasi konten lain dari Sekilas Indonesia

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan Membaca

%d