ENREKANG – Tiada hari tanpa membantu kelancaran aktivitas masyarakat pengguna jalan. Kegiatan pengaturan arus lalu lintas ini bertujuan untuk menciptakan kelancaran dan ketertiban perjalanan pengendara dan warga masyarakat yang akan melakukan aktivitas, baik yang akan menuju tempat kerja ataupun pergi berbelanja ke pasar.
Demikian juga yang dilaksanakan para personil pada hari Kamis, (12/03/2020), personil Satuan Sabhara Polres Enrekang menempati ruas jalan dan persimpangan untuk melaksanakan pengaturan arus lalu lintas khususnya yang berpotensi terhadap gangguan kamseltibcar lantas.
Kehadiran anggota Unit Patko di tempat – tempat keramaian sangat dibutuhkan oleh pengendara dan warga masyarakat untuk membantu memberikan kelancaran dan ketertiban arus lalu lintas agar tidak terjadi kemacetan serta kecelakaan lalu lintas.
“Disamping melaksanakan kegiatan pengaturan lalu lintas untuk kelancaran para pengguna jalan, keberadaan personil Unit Patko di ruas jalan tersebut juga dalam rangka antisipasi terjadinya tindak kejahatan di jalan raya”, ucap Kasat Sabhara Polres Enrekang, AKP Rusli, SH.
Reporter : Amrianto