PANDEGLANG, SEKILASINDO.COM – Para pemuda yang tergabung dalam Aliansi Jaringan Gerakan Urusan Rakyat (Al – Jagur) Lakukan Penggalangan Dana Korban Banjir Lebak – Banten, Penggalangan dana tersebut dilakukan di Jalan raya Labuan-Cilegon tepatnya Kampung Kacapi, Desa Banjarmasin, Kecamatan Carita. Sabtu (4/1/2020).
Dikatakan Ketua umum Al-Jagur, Yayan, inisiatif ini adalah dalam rangka kepedulian sosial.
“Maka dari Aljagur melaksanakan pengalangan dana untuk korban bencana banjir bandang yang terjadi di Lebak,” ujar Yayan.
Menurut Yayan, Pihaknya tersentuh dan sedih saat peristiwa banjir melanda sebagian Banten yang banyak terkena musibah. Penggalangan dana ini akan di alokasikan ke Lebak sebagai daerah yang terdampak parah masih kurang dalam hal bantuan.
“Karena kita juga ngerasain bagaimana banjir itu setahun yang lalu saat sunami selat Sunda, cape nya bersihin rumah, jalanan, barang-barang. Dan kita juga merasakan gatal-gatal, Sulit mencari makanan dan pakaian, hanya mengharapkan dari bantuan para dermawan pasca banjir itu surut,” tambahnya.
Ia berharap dengan adanya bantuan ini dapat membantu para korban yang terdampak.
“Selain itu program ini sebagai bentuk pembelajaran sosial para Kader Al-Jagur agar tetap menjadi pemuda yang memiliki jiwa sosial yang tinggi terhadap keadaan sekitar kita,” harapnya.
Sementara itu, Marda, Camat Carita, mengapresiasi dan antusias mendukung warganya mengadakan galang dana peduli banjir di Lebak Banten.
“Saya sangat mendukung pemuda Carita Punya inisiatif seperti ini berjiwa sosial dan saya akan selalu dukung selama kegiatan Al-Jagur itu fositif,” ucapnya.
Hal senada dikatakan Sekmat Carita, Rijal, mengungkapkan:
“Insya allah saya juga menyumbang tapi nilainya rahasia, kami sangat mendukung dan akan bantu Al-Jagur dan pemuda dalam penggalangan dana dan kami akan beri fasilitas kepada mereka agar semua intansi pemerintah dan pengusaha yang ada di kecamatan carita agar ikut menyumbang karena biaya ke sana untuk mengantarkan logistik gak sedikit, mereka butuh mobil dan bensinya, belum lagi biaya mereka selama di sana,” ungkap Rijal.
Reporter: Ade M