Daerah

Periode Kedua Syukri Fokus pada PR yang Belum Tuntas

×

Periode Kedua Syukri Fokus pada PR yang Belum Tuntas

Sebarkan artikel ini
Foto. Syukri, S.pi.

MUNA, SEKILASINDO.COM – Syukri, S.pi dari Partai Demokrat merupakan Caleg Incumbent Dapil VI yang  kembali terpilih menjadi anggota DPRD periode 2019 -2024.

Syukri resmi dilantik bersama anggota yang terpilih dari berbagai Dapil Rabu (16/10/2019) kemarin.

Click Here

Saat dikonfirmasi, Syukri menjelaskan Masa bakti kedua ini, akan fokus pada agenda-agenda yang belum selesai menjadi aspirasi masyarakat.

“Pada pembahasan APBD  2019 dan APBD 2020 minggu lalu, saya ngotot pada beberapa agenda akhirnya sudah dianggarkan;” ungkapnya, Kamis (17/10/2019).

Pertama penuntasan program pemenuhan kebutuhan air minum pada Kecamatan Watopute dan Kecamatan Kontunaga.

Pada program ini Dewan bersama pemerintah menyepakati anggaran penyambungan kembali jaringan listrik mata air Matampangi yang sempat terputus tahun kemarin.

“Tahun ini kita anggarkan sebesar 25 juta. Insya Allah program mata air Kecamatan Watopute tuntas 2020,” kata mantan wakil  Komisi III ini.

“Komisi 3 juga menyepakati pembangunan jaringan air minum di Desa Masalili melalui dana APBN pada tahun 2020” ucapnya

Syukri menambahkan  sebagai wujud kepedulian pada masyarakat akan pemenuhan prasarana jalan yang memadai bagi pendukung prasarana transportasi, dia mengaku berhasil menyepakati pembangunan jalan Desa Wakadia sebesar 1 Milyar dan akan dibangun pada tahun 2020.

“Selain itu juga pada tahun 2020, kami fokus pada pembangunan jalan lingkungan pasar Kelurahan dan tidak lupa juga jalan lingkungan pasar Kelurahan Watopute, pagar Mesjid Kelurahan Watopute, juga beberapa Duiker di kelurahan Watopute,” tuturnya.

Hal lain tentu belum dapat terakomodir karena keterbatasan anggaran pembangunan.

“Karena APBD  Tahun 2020 fokus pada penyelenggaraan Pilkada Kabupaten Muna,” tegasnya.

(Musafir Kelana)

Eksplorasi konten lain dari Sekilas Indonesia

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan Membaca

%d