Daerah

VRI Terus Kebut Pembangunan Jembatan Gantung Di Lokasi TMMD Bulupoddo

×

VRI Terus Kebut Pembangunan Jembatan Gantung Di Lokasi TMMD Bulupoddo

Sebarkan artikel ini

SINJAI, SEKILASINDO. COM-Satgas TMMD ke 105 Kodim 1424/Sinjai bekerjasama dengan Vertical Rescue Indonesia (VRI) terus mempercepat perbangunan jembatan gantung di Desa Tompobulu Kecamatan Bulupoddo Kabupaten Sinjai.

Kerja keras Satgas TMMD Kodim 1424/Sinjai dengan VRI akhirnya membuahka hasil signifikan, sehingga sampai dengan hari kedua pembuatan jembatan gantung, Sabtu (27/7/2019), progres pengerjaan yang dicapai sudah 15 persen.

Click Here

Komandan Satgas (Dansatgas) TMMD 105 Kodim 1424/Sinjai Letnan Kolonel Inf Oo Sahrojat, S.Ag., M.Tr (Han) dalam keterangan persnya menyampaikan, pada hari ini personelnya melaksanakan pembuatan lubang untuk penempatan seling utama.

“Untuk pengerjaannya kita juga dibantu oleh warga secara gotong royong,” ujar Dansatgas TMMD.

Dansatgas TMMD Kodim 1424/Sinjai, juga mengatakan, dalam rangka mempercepat proses pengerjaan personel Satgas TMMD dan VRI melaksanakan pembagian tugas. Ada yang memotong papan dan kasau untuk lantai jembatan ada juga yang membuat siku penyanggah untuk lantai papan jembatan. (Nursaeni)

Eksplorasi konten lain dari Sekilas Indonesia

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan Membaca

%d