TAKALAR, SEKILASINDO.COM — Dinas Kelautan dan Perikanan (DKP) Kab. Takalar mengelar pelatihan untuk masyarakat pembudidaya tambak udang di Desa Bontoloe, Kecamatan Galesong, Selasa (02/07/2019).
Kepala Dinas Perikanan dan Kelautan Takalar, Sirajuddin Saraba saat Pelatihan mengatakan bimbingan teknis yang diterapkan dengan konsep klaster ini adalah tambak udang dimungkinkan nantinya dalam satu hamparan yang dibatasi oleh saluran, petakan dan pematang yang kedap dan kuat.
“Pelatihan budidaya tambak udang untuk meningkatkan skill dan kemampuan dalam berbudidaya tambak udang dengan menggunakan konsep klaster yang sebelumnya para petani tambak udang masih menggunakan cara tradisional,” Urai Sirajuddin Saraba.
Sementara itu Daeng Mangung, salah satu petani tambak udang di Galesong yang turut hadir dalam pelatihan menyambut antusias karena mendapatkan cara pengelolaan budidaya tambak udang secara klaster.
Pelatihan ini sangat bermanfaat bagi pembudidaya tambak udang saat ini dan diharapkan akan meningkatkan
pendapatan ekonomi masyarakat petani tambak Udang.
“Ini dapat memberikan peningkatan hasil udang saat panen tiba serta berdampak pada kesejahteraan petani tambak udang itu sendiri,” ujar Daeng Mangung.
Selain itu juga dalam pelatihan budidaya tambak udang juga melibatkan Kodim 1426 Takalar sebagai bagian dari bentuk kerjasama yang dilakukan oleh pemda dan iihak Kodim dalam mendukung ketahanan pangan sektor perikanan.(*).