Daerah

Masyarakat Keluhkan Pelayanan PKM Pattallassang, Kadinkes Takalar Gelar Rapat Evaluasi

×

Masyarakat Keluhkan Pelayanan PKM Pattallassang, Kadinkes Takalar Gelar Rapat Evaluasi

Sebarkan artikel ini

Sekilas Indonesia, Takalar – Kepala Dinas Kesehatan (Kadinkes) Dr.Hj.Rahmawati, S.Ked, Sp,P.A., M.Kes., Senin pagi 29/05/2023 setelah mendapat laporan mengenai keluhan pelayanan di PKM Pattallassang, langsung mengunjungi PKM Pattallassang dan melakukan rapat evaluasi terkait pelayanan kesehatan di PKM Pattallassang yang akhir-akhir ini selalu di sorot kinerjanya.

Click Here

Kadis kesehatan Kabupaten Takalar Dr.Hj.Rahmawati,S.Ked,Sp,P.A.,M.Kes. beserta Kepala Puskesmas Pattalassang, Hj Suriana S. Kep Ns memberikan instruksi kepada seluruh Nakes yang bekerja di seluruh FKTP untuk memberikan pelayanan kesehatan yang terbaik, dan bekerja dengan ikhlas. Dan melakukan evaluasi terkait kinerja semua Nakes di PKM Pattallassang

Disamping itu, Kadis Kesehatan juga meminta kepada dr.Hj. Nur rahmi yang merupakan dokter pemeriksa di PKM Pattallassang, untuk mengunjungi langsung rumah pasien yang tidak terlayani dengan baik pada hari sabtu kemarin, untuk melihat kondisi kesehatannya yang terkini. pungkasnya

 

(Suherman Tangngaji)

Eksplorasi konten lain dari Sekilas Indonesia

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan Membaca

%d