DaerahHot News

Maman Mauludin Melantik Mabi dan Pinsaka Pada Gerakan Pramuka Kota Cilegon Masa Bakti 2023-2028

×

Maman Mauludin Melantik Mabi dan Pinsaka Pada Gerakan Pramuka Kota Cilegon Masa Bakti 2023-2028

Sebarkan artikel ini

Sekilasindonesia.id, || CILEGON – Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Cilegon Maman Mauludin melantik Majelis Pembimbing (Mabi) dan Pengurus Pimpinan Satuan Karya (Pinsaka) Kencana pada gerakan Praja Muda Karana (Pramuka) Kota Cilegon Masa Bhakti 2023-2028, Agenda pelantikan yang dirangkaikan dengan Saresehan Saka Pramuka itu digelar di Aula Kantor Dinas Kominfo Kota Cilegon Banten, Jumat (17/02/2023).

Dalam penyampaiannya, Maman berharap, Mabi dan Pengurus Pinsaka Kencana Kota Cilegon dapat mendorong kemandirian gerakan Pramuka. “Semoga di kepengurusan yang baru ini dapat lebih sistematis dalam mendorong perkembangan dan kemandirian gerakan Pramuka.

Click Here

“Menurut Maman, Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Kota Cilegon merupakan mitra kerja Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DP3AP2KB) Kota Cilegon,” ujarnya.

Dalam hal ini, Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Kota Cilegon adalah mitra kerja DP3AP2KB Kota Cilegon. Sebab, Pramuka yang tergabung dalam Saka Kencana adalah orang-orang yang punya minat dan bakat tinggi dalam bidang perlindungan keluarga berencana yang kegiatannya berdampak positif kepada masyarakat.

Saat ini, tambah Maman, Gerakan Pramuka sangat penting sebagai sarana dan wahana guna memupuk, mengembangkan, membina dan mengarahkan minat dan bakat generasi muda.

“Dan pada kesempatan ini, saya ingin menyampaikan ucapan terima kasih kepada semua pihak yang telah ambil bagian dalam membangun Gerakan Pramuka di Kota Cilegon,” ucap Setda Cilegon.

Bagindo Yakub.

Eksplorasi konten lain dari Sekilas Indonesia

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan Membaca

%d