Uncategorized

Kapolres Maros Bersama Forkopimda Dampingi Gubernur Sulsel Tinjau Lokasi Bencana Di Rompegading

×

Kapolres Maros Bersama Forkopimda Dampingi Gubernur Sulsel Tinjau Lokasi Bencana Di Rompegading

Sebarkan artikel ini

Sekilasindonesia.id.MAROS,SULSEL-Kepala Kepolisian Resor Maros Polda Sulawesi Selatan AKBP Awaludin Amin mendampingi Gubernur Sulsel, Andi Sudirman Sulaiman, mendatangi langsung lokasi bencana alam tanah longsor di Desa Rompegading,Cenrana, Kabupaten Maros, Kamis (29/12/2022).

Kedatangan gubernur sulsel itu turut didampingi Bupati Maros Chaidir Syam dan Ketua DPRD Kabupaten Maros Andi Patarai Amir.

Click Here

Selain meninjau proses penanganan evakuasi lokasi bencana, gubernur Andi Sudirman Sulaiman juga memberikan bantuan sosial kepada warga yang terkena dampak bencana longsor itu.

Kapolres Maros yang sejak pagi sudah berada dilokasi bencana terlihat berjalan bersama Forkopimda Maros mendampingi gubernur sulsel memantau situasi di lokasi bencana.

Berdasarkan pemantauan Sekindo dilapangan,petugas gabungan TNI,POLRI,BPBD,BASARNAS,relawan dibantu warga sekitar masih melakukan pencarian terhadap korban yang masih dilaporkan hilang.

Kasi Humas Polres Maros Ipda Wahidin menyampaikan, saat ini tim gabungan masih melakukan pencarian terhadap  warga yang hilang.

“Kapolres masih berada dilokasi memimpin langsung 72 Personil Polres Maros yang dilibatkan dalam proses Evakuasi korban bencana”katanya.

“Tim Gabungan masih melakukan pecarian terhadap korban yang dilaporkan hilang. Kita berharap semuanya bisa ditemukan dalam keadaan selamat”katanya.(ys)

Eksplorasi konten lain dari Sekilas Indonesia

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan Membaca

%d