Sekilasindonesia.id ||PASANGKAYU – Serentak di enam Kabupaten se-Provinsi Sulawesi Barat (Sulbar) melakukan pencanangan penanaman 1.250.000 bibit mangrove dalam mengantisipasi terjadinya abrasi pantai, Senin (28/11/2022).
PT Astra Agro Lestari (PT AAL) Tbk Area Celebes 1 berpartisipasi bibit mangrove ke Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pasangkayu, dimana pencanangan penanaman dipusatkan di pantai Maleo Desa Letawa, Kecamatan Sarjo.
Community Development Area Manager (CDAM) PT AAL, Agung Senoaji mengatakan, bantuan yang kita serahkan itu sesuai dengan pengajuan panitia pencanangan penanaman mangrove yang dipusatkan di Desa Letawa ini.
“Astra sendiri menyerahkan bibit mangrove ke panitia itu kurang lebih 5000, dan itu untuk kelancaran kegiatan pencanangan penanaman 1.250.000 bibit mangrove serentak dienam Kabupaten se-Provinsi Sulbar,” ucapnya.
Lanjut Agung, kita sudah komitmen kepada Pemkab Pasangkayu, bahwa setelah selesai penanaman mangrove akan dilakukan pengecekan secara langsung oleh beberapa Lembaga pemerhati mangrove.
“Karena kita semua berharap, tanaman mangrove dapat tumbuh subur, seperti apa penyampaian sambutan Pj Gubernur, bahwa misalnya dari 100 bibit dan setidaknya yang tumbuh itu sekitar 30-40 pohon,” tuturnya. (Roy Mustari)