Sekilasindonesia.id ||LAMPUNG TIMUR – Komandan Kodim (Dandim) 0429/Lamtim Letkol Czi. Indra Puji Triwanto, SH menghadiri rapat percepatan penurunan stunting, di Aula Atas Pemda Kabupaten Lampung Timur, Senin (29/8/2022).
Hadir diantaranya Bupati Lamtim Dawam Rahardjo, Wakil Bupati, Azwar Hadi, Wakapolres, perwakilan Kejari, Pengadilan Negeri, Kepala Pengadilan Agama, Perwakilan Camat, Kades, Ketua TP PKK Kabupaten Lampung Timur serta segenap tamu undangan.
Dalam sambutanya Bupati Lampung Timur Dawam Rahardjo memyampaikan bahwa Prevalensi stunting secara Nasional mengalami penurunan termasuk Kabupaten Lampung Timur sendiri.
“Secara nasional prevalensi stunting menurun dari 37,2% menjadi 24,4% pada tahun 2021. Sedangkan prevalensi di Kabupaten Lampung Timur mengalami penurunan yang signifikan dari 26,4% (2019) menjadi 15,3% pada tahun 2021, capaian ini tebaik kedua di tingkat Provinsi”, ujar Bupati.
“Atas nama Pemerintahan Kabupaten Lampung Timur saya mengucapkan terima kasih atas kerjasama semua pihak karena telah terbentuk Tim Percepatan Penanggulangan Stunting (TPPS) dari tingkat Kabupaten sampai dengan tingkat desa. Selanjutnya saya berharap agar tim ini solid dan mampu bekerja nyata untuk mewujudkan Lampung Timur berjaya dan bebas stunting”, pungkasnya.
Senada disampaikan oleh Dandim 0429/Lamtim Letkol Czi. Indra Puji Triwanto, SH bahwa sangat mendukung dengan adanya kegiatan Rembuk Stunting Kabupaten Lampung Timur ini.
“Kami Kodim 0429/Lamtim sebagai aparat komando kewilayahan akan membantu pemerintah daerah terkait penurunan masalah Stunting, khususnya yang ada di wilayah teritorial Kodim 0429/Lamtim”, kata Dandim.
“Maka dari itu, saya berharap juga kepada seluruh masyarakat mari kita saling bahu membahu dan bergotong royong untuk menuntaskan masalah ini. Dengan adanya kerja sama yang baik dari seluruh masyarakat bersama Stakeholder yang berkompeten, maka masalah Stunting khususnya yang ada di wilayah Kabupaten Lampung Timur, pasti bisa kita atasi, “tegasnya.
Dalam kesempatan tersebut juga dilaksanakan penandatanganan Pernyataan Komitmen Bersama Pelaksanaan Percepatan Penurunan Stunting Terintegrasi di Kabupaten Lampung Timur oleh seluruh Forkopimda, Kepala OPD dan segenap TPPS Kabupaten Lampung Timur.
_Tarmuji_