Daerah

Ratusan Warga Nikmati Ngamen ala KOMBAS di Balai Wisata Toboali

×

Ratusan Warga Nikmati Ngamen ala KOMBAS di Balai Wisata Toboali

Sebarkan artikel ini

Sekilasindonesia.id ||BANGKA SELATAN – Komunitas Musik Bangka Selatan yang di singkat (KOMBAS) “perform” di Balai Wisata Toboali. Kegiatan ini merupakan keberlanjutan dari lounching balai wisata yang sudah dilaksakan seminggu yang lalu, dimana kegiatan tersebut diperuntukkan bagi para pelaku seni musik untuk menyalurkan hobinya sekelaigus mengembangkan kemampuan dalam bermusik.

Untuk itu para musisi yang tergabung dalam “KOMBAS” (Komunitas Musisi Bangka selatan)
bangka selatan langsung tancap gas menghadap Plt Kepala Dinas Pariwisata pemuda dan olah raga Basel untuk minta izin perform di Balai Wisata bangka selatan.

Click Here

Fiko selaku koordinator KOMBAS menjelaskan, karena ruang bagi para musisi di Bangka Selatan sudah tersedia dan di fasilitasi oleh Pemerintah Daerah melalui Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga (Disparpora) Bangka Selatan kami ingin segera ambil posisi dalam mengisi ruang tersebut kerena Sangat bermanfaat bagi Kami para pegiat musik di Bangka Selatan.

“Momen ini sudah sejak lama ditunggu oleh rekan musisi Bangka Selatan dan hari ini momen itu hadir, tentunya kami akan memanfaatkan ruang dan fasilitas yang sudah disediakan ini sebaik mungkin karena ini tidak hanya berdampak pada pengambangan diri kami dalam bermusik namun juga bermanfaat bagi masyarakat Bangka Selatan khususnya Toboali yang sudah lama haus hiburan.”ungkap Fiko.

Dimanapun ada festival band anak-anak Basel selalu ikut berpartisipasi dan alhamdulillah selalu pulang membawa tropi, sayang kalau bakat – bakat itu harus hilang hanya karena tidak ada ruang.

“Balai Wisata ini adalah rumah bagi para pegiat musik yang ada di Bangka Selatan, kami ucapkan terima kasih kepada pemerintah kabupaten bangka selatan yang telah memberikan support yang luar biasa kepada kaum milenial Bangka Selatan.”paparnya.

Fiko juga mengutaran dalam kegiatan yang diselenggarakan di Balai wisata malam ini mengusung tema “Ngamen ala KOMBAS” malam ini di Balai Wisata menampilkan empat Group music asal Bangka Selatan untuk menghibur Masyarakat Bangka Selatan, di antaranya GIBASROEM, EMULSION, UP BROTHER 420, dan TUNING.

Di sela kegiatan Plt kepala Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga (Disparpora) Muhammad Ikbal menjelaskan, balai wisata merupakan bagian dari konsep besar kawasan creative hub, ini merupakan wadah bagi para pelaku ekonomi kreatif dalam mengembangkan serta mempromosikan karya-karya mereka.

“Musik adalah salah satu dari 17 subsektor ekonomi kreatif yang sekarang ini ruang bagi mereka ada di balai wisata.”Ungkap beliau.

Kehadiran creative hub tentunya tidak hanya bagi para pegiat musik saja namun kita juga mengajak 16 subsektor lainnya yang ada di bangka selatan untuk bergabung dan menampilkan karya-karya mereka di kawasan creatif hub bangka selatan yaitu balai wisata.

“Karena kita ingin semua subsektor itu mendapatkan ruang untuk mengembangkan dan mempromosikan karya-karya mereka sehingga lebih produktif dan berdampak pada ekonomi para pelakunya.”jelas beliau.

Pewarta : Riki saputra
Sumber : Disparpora Bangka Selatan.

Eksplorasi konten lain dari Sekilas Indonesia

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan Membaca

%d