DaerahLampung Timur

Laksanakan Binpers Fungsi Komando, Danramil Purbolinggo Laksanakan Jam Komandan

×

Laksanakan Binpers Fungsi Komando, Danramil Purbolinggo Laksanakan Jam Komandan

Sebarkan artikel ini

Sekilasindonesia.id ||LAMPUNG TIMUR – Jam Komandan sebagai implementasi dari pembinaan personel (binpers) fungsi Komando merupakan wadah bagi seorang Komandan untuk berinteraksi secara langsung dengan anak buahnya.

Tak hanya menyampaikan segala informasi terkait kedinasan, kebijakan Pemimpin TNI AD maupun tugas yang akan diemban oleh prajurit. Jam Komandan juga efektif untuk memperkuat silaturahmi dan menjaga kekompakan, hingga membangun kepedulian seorang Komandan kepada prajuritnya.

Click Here

Seperti yang dilakukan oleh Danramil 429-06/Purbolinggo Kodim 0429/Lamtim Kapten Caj. Rahmat mengadakan jam komandan kepada Prajurit dan Persit, Jum’at (8/7/2022).

Mengawali arahanya, Danramil selalu mengingatkan Prajurit dan Persit untuk terus meningkatkan Iman dan Taqwa kepada Tuhan YME sebagai landasan dalam melaksanakan tugas sehari-hari.

“Dengan di landasi Iman dan Taqwa serta terus berpedoman pada Sapta Marga, Sumpah Prajurit dan 8 Wajib TNI mudah-mudahan kita bisa melaksanakan tugas dengan baik dan tidak akan melaksanakan pelanggaran sekecil apapun”, ujar Danramil.

Momen jam Komandan juga bertepatan dengan pindahnya salah satu Anggota Koramil Purbolinggo Serma Budi Santoso. Pada kesempatan tersebut Danramil menyampaikan ucapan terima kasih kepada Personil yang melaksanakan pindah tugas.

“Selaku Danramil saya mengucapkan terima kasih kepada Pak Budi beserta Istri yang akan pindah tugas ke Koramil Pekalongan atas dedikasi dan kinerjanya selama kita bergabung. Tetap jalin silaturahmi karena kita pernah jadi satu keluarga di Koramil Purbolinggo”. tegasnya.

Pada kesempatan yang sama Anggota yang pindah tugas Serma Budi Santoso di dampingi istri menyampaikan ucapan terima kasih atas bimbingan dari Danramil dan dukungan serta kerjasama dari rekan-rekan Koramil Purbolinggo.

_Tarmuji_

Eksplorasi konten lain dari Sekilas Indonesia

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan Membaca

%d