Daerah

“Adil ka’Talino, Bacuramin Ka’Saruga, Basengat Ka’Jubata, Arus, Arus, Arus

×

“Adil ka’Talino, Bacuramin Ka’Saruga, Basengat Ka’Jubata, Arus, Arus, Arus

Sebarkan artikel ini

Sekilasindonesia.id || CILEGON – Diawali dengan salam ciri khas suku Dayak di atas, Ketua Komunitas Borneo Banten Kalinus mengawali acara dalam rangka memperingati tiga tahun terbentuk nya Komunitas Borneo Banten, Minggu (26/06/2022).

Kegiatan tersebut di hadiri kurang lebih 50 org dewasa dan anak-anak
acara ulang tahun di meriahkan dengan acara lomba anak-anak, dewasa dan orang tua, serta memberikan tali kasih kepada anak yang berprestasi.

Click Here

Kalinus menjelaskan bahwa perkumpulan ini di bentuk berdasarkan rasa solidaritas persaudaraan di perantauan khusus nya di Serang dan Cilegon, yang saat ini sudah beranggotakan kurang lebih 50 KK , dengan beragam latar belakang maupun pekerjaannya.

Adapun kegiatan komunitas ini bergerak di bidang sosial, diantaranya melaksanakan kunjungan rumah ataupun bezuk di saat ada yg sakit, dan memberikan bantuan berupa sembako maupun dana yang berasal dari iuran bulanan, meskipun berbagai kendala dan keterbatasan yang di miliki, namun semangat persaudaraan tetap terjalin, hal tersebut dapat dilihat dari antusias dan semangat anggota maupun ibu-ibu didalam kegiatan ini,” urainya.

Selanjutnya Kalinus juga memberikan motivasi kepada rekan-rekannya bahwa tiga tahun terbentuk nya perkumpulan kita, telah kita lalui dengan beragam kendala, sehingga tidak banyak yang mampu bertahan di dalam perkumpulan ini, dan kita yang ada sampai saat ini adalah orang-orang yang telah teruji,” paparnya di sambut tepuk tangan oleh anggota yang hadir.

“Besar harapan kami agar komunitas ini bisa bertumbuh dan berkembang dalam semangat kekeluargaan di tanah rantau,” harap Ketua Perkumpulan Komunitas Borneo mengakhiri cerita nya.

(Bagindo Yakub)

Eksplorasi konten lain dari Sekilas Indonesia

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan Membaca

%d