Daerah

Silaturahmi Antara Camat Pattalassang dengan Lurahnya

×

Silaturahmi Antara Camat Pattalassang dengan Lurahnya

Sebarkan artikel ini

TAKALAR,- Meski Hari Raya Idul Fitri sudah berlalu tapi nuansanya masih terasa. Biasanya dalam setiap perayaan Idul Fitri, terdapat berbagai macam tradisi yang selalu dilakukan umat muslim di Tanah Air. Salah satunya ialah memperat tali Silaturahim, Inilah yang dilakukan Pemerintah Kecamatan Pattalassang bersama pemerintah Kelurahan se Kecamatan Pattalassang, Kabupaten Takalar, Senin, 09/05/2022.

Acara Berlangsung di Ruang kerja Camat Pattalassang yang di Hadiri Camat dan para Lurah se- Kecamatan Pattalassang yakni Lurah Pattalassang, Lurah Sombalabella, Lurah Pallantikang, Lurah Kalabbirang,Lurah Pappa, Lurah Maradekaya, Lurah Sabintang, Lurah Bajeng dan Lurah Salaka.

Click Here

Camat Pattalassang, Muhammad Syarif S.Pi mengatakan bahwa tujuan kami undang para Lurah se Kecamatan Pattalassang, yakni untuk memperat tali silaturahim dan tak lain juga dibulan suci Ramadhan telah usai untuk itu kita sebagai Umat Muslim untuk itu mari kita saling memaafkan apabila ada khilaf/Kesalahan yang disengaja maupun tidak, sebuah kebersamaan dalam tugas kita sebagai pelayanan masyarakat, Jelas’ Muhammad Syarif, S.Pi

Camat Pattalassang juga berharap kepada Lurahnya bahwa mari kita terus menciptakan sinergitas dengan pelayanan prima kepada warga masing masing agar selalu menggelorakan persatuan dan menciptakan kekompakan kebersamaan antara pemerintah dengan Masyarakat..Ungkap Camat Pattalassang.

Pantauan crew Media Sekilas Indonesia bahwa kegiatan silaturahim ini berlangsung di sertai dengan canda gurau antara Camat dengan Lurah sambil meneguk secangkir kopi nikmat yang mengartikan sebuah kebersamaan yang erat.

Suherman Tangngaji

Eksplorasi konten lain dari Sekilas Indonesia

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan Membaca

%d