Hot News

Gandeng Kemenparekraf RI, H. Achmad Daeng Se’re Dorong Konten Creator Takalar Majukan Pariwisata Lewat Media Sosial

×

Gandeng Kemenparekraf RI, H. Achmad Daeng Se’re Dorong Konten Creator Takalar Majukan Pariwisata Lewat Media Sosial

Sebarkan artikel ini

TAKALAR – Anggota DPR RI Dapil Sulawesi Selatan I dari Komisi VII Fraksi NasDem, H. Achmad Daeng Se’re, S.Sos., M.AP, menghadirkan Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) RI ke Kabupaten Takalar. Kehadiran ini dalam rangka menggelar kegiatan Diseminasi Strategi dan Komunikasi Pemasaran Pariwisata melalui Media Sosial dengan tema “Pemasaran Digital Pariwisata di Era Milenial”.

Kegiatan ini dilaksanakan pada Kamis, 17 April 2025 di Hotel Grand Kalampa, Kelurahan Kalabbirang, Kecamatan Pattallassang. Hadir dalam kegiatan ini Bupati Takalar Ir. H. Mohammad Firdaus Daeng Manye, MM, Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten Takalar, serta Peserta kegiatan berasal dari kalangan konten Creator lokal Kabupaten Takalar. Mereka sangat antusias mengikuti pelatihan dan diskusi yang membahas strategi promosi destinasi pariwisata melalui berbagai platform digital seperti Instagram, TikTok, dan YouTube.

Click Here

Dalam sambutannya, H. Achmad Daeng Se’re menegaskan bahwa Kabupaten Takalar memiliki potensi pariwisata yang luar biasa, namun belum tergarap secara optimal. Ia mendorong para kreator konten untuk menjadi ujung tombak dalam memperkenalkan Takalar kepada publik luas. “Lewat media sosial, Takalar bisa dikenal di Indonesia bahkan dunia. Dan yang paling tahu cara mempromosikannya adalah anak-anak muda kreatif seperti kalian,” ucapnya di hadapan para peserta.

Lebih lanjut, politisi NasDem ini juga mengapresiasi peran serta Kemenparekraf yang turut hadir langsung memberikan pembekalan kepada peserta. Hal ini menunjukkan komitmen bersama dalam mengembangkan sektor pariwisata sebagai salah satu penggerak ekonomi daerah.

Sementara itu, Bupati Takalar Ir. H. Mohammad Firdaus Daeng Manye dalam kesempatan tersebut menyampaikan pentingnya sinergi antara pemerintah dan masyarakat dalam menggali potensi wisata yang ada. Ia berharap pelatihan ini dapat menjadi awal dari gerakan besar dalam mempromosikan Takalar secara digital dan berkelanjutan.

Dengan kolaborasi antara pemerintah pusat dan daerah, serta pelibatan langsung generasi muda, diharapkan promosi destinasi pariwisata Kabupaten Takalar semakin masif dan efektif. Takalar pun siap menjadi salah satu destinasi unggulan di Sulawesi Selatan yang dikenal secara luas melalui kekuatan media sosial.

Suherman Tangngaji

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Hot News

   

Eksplorasi konten lain dari Sekilas Indonesia

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan Membaca

%d