BeritaDaerah

Bupati Bangka Barat Santuni Warga dalam Safari Ramadhan di Pangek

×

Bupati Bangka Barat Santuni Warga dalam Safari Ramadhan di Pangek

Sebarkan artikel ini

Sekilasindonesia.id, || BANGKA BARAT – Bupati Bangka Barat, H. Sukirman, S.H., menggelar Safari Ramadhan di Masjid Darussalam, Desa Pangek, Kecamatan Simpang Teritip, Rabu (19/3/2025). Kegiatan ini bertujuan mempererat silaturahmi serta memberikan santunan kepada masyarakat kurang mampu.

“Momen Safari Ramadhan ini adalah kesempatan memperkuat silaturahmi dengan masyarakat Desa Pangek sekaligus menyalurkan santunan di bulan penuh berkah,” ujar Sukirman dalam sambutannya.

Click Here

Ia juga mengingatkan pentingnya memanfaatkan sepuluh malam terakhir Ramadhan untuk meningkatkan ibadah.

“Ini adalah waktu turunnya keberkahan Lailatul Qadar, malam yang lebih baik dari seribu bulan. Kami dari Pemda Bangka Barat bersama Baznas ingin berbagi berkah dengan masyarakat,” jelasnya.

Kegiatan ini dihadiri oleh jajaran Pemda Bangka Barat, Kesra Babar, Baznas Babar, Polsek dan Koramil Simpang Teritip, Camat Simpang Teritip, serta ratusan warga Desa Pangek.

Safari Ramadhan mencakup tiga agenda utama, yakni tausiah keagamaan, buka puasa bersama, dan penyaluran santunan. Baznas Bangka Barat memberikan bantuan kepada 20 warga kurang mampu, sementara Kesra Babar menyerahkan alat penunjang ibadah untuk Masjid Darussalam.

“Kami menyalurkan santunan kepada 20 warga kurang mampu di Desa Pangek. Totalnya, santunan ini akan diberikan di 11 titik dengan jumlah penerima 220 orang. Selain itu, bersama Pemda Bangka Barat, kami juga menyerahkan alat inventaris untuk masjid,” kata Ketua Baznas Bangka Barat, Drs. Lili Suhendra Nato.

Kepala Desa Pangek, Sarmin, menyampaikan apresiasi atas bantuan yang diterima warganya.

“Kami sangat berterima kasih kepada Pemda Bangka Barat dan Baznas atas santunan ini. Kami bangga menjadi tuan rumah Safari Ramadhan di Kecamatan Simpang Teritip,” ujarnya.

Dalam tausiah, Ustadz Abdurrahman Al Anasori menekankan keutamaan sepuluh malam terakhir Ramadhan.

“Saat ini adalah waktu turunnya Lailatul Qadar. Perbanyak ibadah, membaca Al-Qur’an, berzikir, dan bersedekah agar mendapat keberkahan,” pesannya kepada jamaah.

(Red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Eksplorasi konten lain dari Sekilas Indonesia

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan Membaca

%d