Sekilasindonesia.id, || CILEGON – Program TMMD ke 120 Kodim 0623/Cilegon non fisik menyelenggarakan kegiatan penyuluhan kesehatan terkait bahayanya stunting di lingkungan Sumur Wuluh Kelurahan Gerem Kecamatan Gerogol Kota Cilegon Banten, Selasa (04/06/2024).
Serda Uung Suryana Bati Ter Kodim 0623/Cilegon, hari ini kita melaksanakan program non fisik TMMD ke 120 Kodim 0623/Cilegon yaitu penyuluhan kesehatan yang kita undang dari Puskesmas Gerogol untuk menyampaikan beberapa materi dalam rangka kesehatan masyarakat.
“Adapun materi yang diberikan dalam penyuluhan kesehatan ini antaranya bahaya tentang stunting dalam bagaimana mencegah stunting yang dokter puskesmas memberikan arahannya,” ucapnya.
Selain dari ini, kami juga memberikan materi tentang bahayanya demam berdarah kepada masyarakat agar kita senantiasa tetap menjaga 3M, karna percuma apabila dalam satu wilayah semuanya menjaga kebersihan, tapi apabila ada salah satu warga tidak menjaga kebersihan maka ini akan membahayakan untuk semua orang.
“Alhamdulillah antusias masyarakat yang hadir kurang lebih 100 orang begitu antusias terhadap kesehatan, mudah-mudahan kedepannya juga masyarakat agar buang sampah pada tempatnya dan jangan lagi buang sampah melalui sungai ini akan membahayakan banyak orang,” pungkas Bati Ter Kodim Cilegon.
Bagindo Yakub.