Daerah

Patroli Merah Putih Presisi, Polsek Air Gegas Pasang Bendera ke Rumah Warga

×

Patroli Merah Putih Presisi, Polsek Air Gegas Pasang Bendera ke Rumah Warga

Sebarkan artikel ini

Sekilas Indonesia, Bangka Selatan – Kepolisian Sektor (Polsek) Air Gegas menggelar patroli humanis kebangsaan atau Patroli Merah-Putih, Selasa (8/8) pagi.

Patroli itu dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-78 Kemerdekaan Republik Indonesia di tahun 2023 ini.

Click Here

Patroli dipimpin langsung Kapolsek Air Gegas, AKP Yandrie C. AKIP bersama Personilnya dengan mengerahkan Mobil dan motor patroli dinas.

Tak hanya Benderanya saja, nampak tiangnya pun juga disiapkan yang mana diletakan pada bagian bak belakang mobil patroli tersebut.

Sejumlah titik sasaran telah ditetapkan berdasarkan informasi dari para Bhabinkamtibmasnya di wilayah binaan masing masing yang mana telah mendata warga yang belum memasang bendera di halaman rumahnya.

Kapolsek menjelaskan itu sengaja dilakukan untuk membangkitkan rasa cinta tanah air di warganya.

“Patroli ini merupakan patroli bentuk semangat cinta tanah air,” katanya.

Selain itu tujuannya untuk memberikan imbauan ke masyarakat agar ikut menyemarakkan hari kemerdekaan.

“Kami berpatroli sambil menghimbau kepada masyarakat untuk mengibarkan bendera kita serta membakar semangat cinta tanah air dalam memeriahkan kemerdekaan RI ke 77,” ujarnya.

Terakhir, Kapolsek menegaskan bahwa jiwa Patriotisme cinta akan tanah air merupakan bentuk kebanggan serta penghargaan terhadap pengorbanan para Pejuang yang memperebutkan kemerdekaan ini.

“Mengibarkan bendera merah putih sebagai bentuk kecintaan dan kebanggan terhadap Kemerdekaan dan penghargaan kepada para pahlawan,” tutupnya.

 

Sumber: Humas Polres Basel

Eksplorasi konten lain dari Sekilas Indonesia

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan Membaca

%d