DaerahHot News

Pemkab Basel Siap Dukung Program TNI AD Manunggal Air di Desa Rias

×

Pemkab Basel Siap Dukung Program TNI AD Manunggal Air di Desa Rias

Sebarkan artikel ini

Sekilasindonesia.id, || Bangka Selatan – Bupati Bangka Selatan, Riza Herdavid secara tegas mengatakan, Pemerintah Kabupaten Bangka Selatan akan siap mendukung program TNI Angkatan Darat (AD) Manunggal air tahun 2023 di wilayah Kabupaten Bangka Selatan.

Penegasan itu disampaikan Riza Herdavid, usai menghadiri kegiatan peresmian penggunaan fasilitas air bersih Program TNI AD Manunggal air tahun 2023 dan pencanangan percepatan penurunan stunting di Desa Rias, Kecamatan Toboali, Selasa (25/7/2023).

Click Here

“Apa yang dilaksanakan oleh TNI Angkatan Darat untuk Kabupaten Bangka Selatan terkait kesejahteraan dan permasalahan masyarakat, kami akan selalu dukung. Sesuai Perintah Pak Kasad tadi, jika TNI Rela mati, minimal kami siap untuk sakit-sakitan demi kesejahteraan masyarakat,” tegas Riza.

Selain itu, ia juga memberikan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada seluruh jajaran TNI AD dan Forkopimda Kabupaten Bangka Selatan atas dukungan dan kolaborasi dalam membantu program pemerintah, terutama program penurunan stunting di wilayah Bangka Selatan.

Sehingga apa yang menjadi program prioritas Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo dapat berkolaborasi dengan baik bersama Forkopimda, terutama Kodim 0432/Bangka Selatan.

“Selama ini sih memang sudah berjalan, terutama dengan Dandim 0432/Basel, salah satunya dengan kolaborasi dalam mendukung TNI AD Manunggal Air ini. Tentu ini sangat apresiasi sekali, sehingga apa yang menjadi program prioritas pak presiden bisa kami kolaborasikan bersama-sama,” ujarnya.

Sementara ditempat yang sama, Danrem 045/Gaya, Brigjend TNI A. Dedy Prasetyo mengatakan, dengan adanya sumur bor di Desa Rias ini diharapkan dapat membantu kesulitan masyarakat dalam mencukupi kebutuhan air bersih. Terutama untuk mendukung kesehatan masyarakat khususnya anak-anak yang terdampak stunting.

“Karena sumber air bersih ini sangat dibutuhkan, apalagi untuk kesehatan masyarakat terutama kesehatan anak-anak di desa ini, sehingga dengan adanya program ini, TNI AD bisa mendukung program penurunan stunting,” ujar Brigjend TNI Dedy.

Ia berharap, melalui kegiatan ini TNI AD bersama Forkopimda dan Pemerintah setempat kedepannya bisa saling bersinergi dalam membantu program pemerintah.

“Tentunya dengan saling bersinergi kita dapat membantu dalam mengatasi kesulitan rakyat di sekeliling kita,” pungkasnya. (Riki)

Eksplorasi konten lain dari Sekilas Indonesia

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan Membaca

%d