DaerahLampung Timur

Sulitnya Medan Tak Gentarkan Jajaran Forkopimda Cek Sasaran Fisik TMMD ke-117 Kodim 0429/Lamtim

×

Sulitnya Medan Tak Gentarkan Jajaran Forkopimda Cek Sasaran Fisik TMMD ke-117 Kodim 0429/Lamtim

Sebarkan artikel ini

Sekias Indonesia | MEDIA CENTER KODIM  Usai upacara pembukaan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-117 Kodim 0429/Lamtim jajaran Forkopimda tancap gas tinjau sasaran fisik, Rabu (12/7/2023).

Bukan halangan jeleknya infrastruktur jalan bagi jajaran Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Lamtim melaksanakan pengecekan langsung sasaran fisik yang berada di Desa Sumber Marga, Kecamatan Way Jepara, Kabupaten Lampung Timur.

Click Here

Didampingi Dansatgas TMMD ke-117 Letkol Czi. Indra Puji Triwanto, SH, Kapolres Lamtim AKBP M. Rizal Muchtar, S.H.,S.I.K.,M.H serta segenap tamu undangan Bupati Lampung Timur Dawam Rahardjo dengan mengendarai sepeda motor trail menyusuri medan yang tidak mudah guna mengecek secara langsung sasaran fisik.

Adapun sasaran fisik yang di cek antara lain, pembangunan jalan onderlagh, pembangunan TPA serta bedah Rumah Tidak Layak Huni (RTLH).

Melihat kondisi jalan yang demikian rusak, tidak salah jika Desa Sumber Marga, Kecamatan Way Jepara ini menjadi sasaran TMMD Reguler ke-117 Kodim 0429/Lamtim.

Harapannya dengan terlaksana program ini desa yang berdekatan dengan kawasan Register 38 ini setara dengan desa-desa lain dalam hal pemerataan pembangunan sehingga meningkatkan perekonomian dan kesejahteraan masyarakat.

Untuk diketahui, pada TMMD ke-117 Kodim 0429/Lamtim melaksanakan 9 sasaran fisik diantaranya, pembuatan drainase 923 M, onderlagh jalan 2738 M, pembuatan badan jalan penghubung 1340 M, pembuatan TPA 4×6 (1 unit), renovasi Mushola Al-Hidayah (1unit), pembuatan poskamling 3×3 (3 unit), pembuatan toilet 1 unit (2 pintu), pembuatan gorong-gorong type 2 (5 unit), tugu monumen 1 unit, serta 2 sasaran fisik tambahan antara lain, pembuatan sumber air bersih 60 M (1 unit ) dan bedah RTLH 6×8 (1 unit).

Sumber : Pendim0429/lamtim.

Eksplorasi konten lain dari Sekilas Indonesia

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan Membaca

%d