Sekilas Indonesia | BANGKA SELATAN
Dalam rangka Peduli terhadap lingkungan, Komando Distrik Militer (Kodim) 0432/Bangka Selatan bersama, Pemerintah Daerah, dan Polres Bangka Selatan melaksanakan penanaman bibit pohon mangrove.
Penanaman pohon mangrove yang berlangsung di kawasan pesisir pantai Desa Tukak, Kecamatan Tukak Sadai, Kabupaten Bangka Selatan, pada Senin (15/5/2023) sore itu, dilakukan secara serentak di seluruh wilayah Indonesia.
Pada kegiatan ini turut hadir, Kepala Staf Kodim (Kasdim) Mayor Amr Frangky, Sekretaris Daerah (Sekda) Bangka Selatan, Eddy Supriadi, Kapolres Bangka Selatan, AKBP Toni Sarjaka, Pejabat Utama (PJU) Polres Bangka Selatan, Kajari Bangka Selatan, serta tamu undangan lainnya.
Dalam hal ini, Dandim 0432/Basel, Letkol Inf Gani Rachman melalui Kasdim Mayor Amr Frangky mengatakan sebanyak 1000 bibit pohon mangrove ditanam bersama sama. Hal ini dilakukan guna untuk perbaikan lingkungan hidup di kawasan pesisir pantai.
“Alhamdulillah, atas perintah Panglima hari ini kita melakukan penanaman bakaw secara serentak, dalam rangka untuk perbaikan lingkungan hidup, hal itu karena disinyalir pantai di daerah kita ini banyak yang ter abrasi,” kata Frangky.
Menurut dia, dengan total 1000 bibit pohon mangrove tersebut, pihak Kodim 0432/Basel nanti bekerjasama dengan Pemerintah Daerah dan seluruh unsur Forkopimda untuk melakukan penanaman di beberapa titik yang ada di wilayah Bangka Selatan.
“Terkait penanaman ini, kita juga berkordinasi dan bekerjasama dengan Pemerintah Daerah, dan seluruh unsur OPD dan Forkopimda Basel, untuk bersama sama menanam pohon bakau ini. Dan penanaman bakaw ini tidak hanya dilokasi ini saja, penanaman ini sudah kami lakukan di Batu Perahu, di Rias, jadi dimana ada lokasi nanti akan kami tanam pohon bakaw,” ujarnya.
Kendati demikian, dirinya mengajak seluruh elemen masyarakat dan stakeholder untuk melakukan pengawasan bersama dalam menjaga ekosistem mangrove di kawasan pesisir pantai yang ada di wilayah Kabupaten Bangka Selatan.
“Untuk pengawasan kami mengajak dan bekerjasama dengan Dinas terkait untuk sama-sama mengawasi penanaman bakaw ini, karena pelestarian mangrove ini sangat diperlukan untuk menjaga keberlangsungan ekosistem laut, selain itu dengan adanya hutan mangrove dapat mencegah terjadinya bencana saat ada gelombang pasang air laut,” pungkasnya. (Riki)