Sekilasindonesia.id, || CILEGON – SMPN 2 Kota Cilegon menggelar lomba Galaksi Spenda Juara Tingkat SD yang dibuka lansung oleh Kepala SMPN 2 Kota Cilegon di Lapangan Sekolah SMPN 2 Kota Cilegon Banten, Senen (13/02/2023).
Sekretaris Dinas Pendidikan Kota Cilegon H. Suhendi, Spd, MM yang hadir dalam acara ini sangat mengapresiasi setinggi-tingginya buat SMPN 2 yang sudah menyelenggarakan lomba, dimana kegiatan ini adalah ajang untuk bagaimana minat dan bakat siswa itu bisa tersalurkan melalui lomba Galaksi Spenda Juara, karna ini hal yang sangat positif dilaksanakan.
“Saya berharap sekali sekolah lain bisa juga melaksanakan yang sama, sehingga banyak event-event untuk bisa menyalurkan bakat-bakat siswa, jadi lomba Galaksi Spenda Juara ini adalah sebagai pemanasan untuk bisa mengikuti tingkat Kota, Provinsi serta Nasional,” ujar Sekdis Dindik.
Begitu juga Kepala SMPN 2 Kota Cilegon Hj. Nurhayati, Spd, Mpd bahwa Galaksi Spenda Juara ini maksud dan tujuan nya kita ingin menemukan siswa yang memiliki bakat dan minat yang menonjol dalam bidang akademik maupun non akademik.
Untuk lomba ini awalnya ada 15 mata lomba, berhubung tiga mata lomba tidak memenuhi formasi dikarenakan pesertanya kurang memadai, maka kita lombakan menjadi 12 mata lomba yang dimulai dengan pertandingan futsal dan untuk yang lainnya akan dimulai lagi pukul 13.00 wib.
“Dalam melaksanakan lomba Galaksi Spenda Juara ini, kami ada komitmen untuk juara 1 akan kita berikan trophy, sertifikat, dan uang binaan ditambah golden tiket lansung diterima menjadi peserta didik dengan jalur prestasi,” ungkap Kepala SMPN 2 Kota Cilegon.
Ketua Panitia Pelaksana Tandi rustiandi, S.Pd menambahkan untuk lomba Galaksi Spenda Juara ini adalah ajang lanjutan yang pernah ada sebelumnya di SMPN 2, dulu namanya Gebyar Aksi Tertingkat, berhubung vakum selama sepuluh tahun maka seiring dengan pandemi sudah mereda maka kami menyelenggarakan lagi dengan nama Galaksi Spenda Juara untuk anak-anak tingkat SD yang diselenggarakan dari tanggal 13-17 Februari 2023.
Lomba ini sangat antusias sekali dengan diikuti sejumlah sekolah baik dari Kota Cilegon ada dari Kota Serang dan Kabupaten Serang, mudah-mudahan tahun yang akan datang kita bisa diperkuat lagi persiapan lebih matang, lebih meriah sehingga bisa dihadiri oleh Walikota Cilegon,” tutup Ketua Panitia Pelaksana.
Bagindo Yakub.