Nasional

Profil Pensiunan Polisi ESBW yang Tabrak Mahasiswa UI hingga Tewas

×

Profil Pensiunan Polisi ESBW yang Tabrak Mahasiswa UI hingga Tewas

Sebarkan artikel ini

SEKILASINDONESIA, Jakarta – Media sosial tengah heboh dengan kasus kecelakaan yang membuat seorang mahasiswa UI Muhammad Hasya Attalah Syaputra tewas ditabrak oleh pensiunan polisi ESBW atau Eko.

 

Click Here

Di kutip dari media Inserlive, Pasalnya, Hasya yang kini sudah meninggal dunia justru ditetapkan sebagai tersangka oleh kepolisian. Penyidik Direktorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya menyebut Eko tak bisa dijadikan tersangka karena tidak merampas hak jalan dan berada di jalurnya.

“Eko ini berdasarkan keterangan saksi tak bisa dijadikan sebagai tersangka,” ujar Dirlantas Polda Metro Jaya Kombes Latif Usman di Mapolda Metro Jaya pada Jumat (27/1).

 

“Karena hak utama jalan (milik) Eko, jadi dia (Eko) tidak merampas hak jalan orang lain. Karena berada di lajurnya dan sah jalannya seusai ukurannya, berada di hak utama jalannya,” tambahnya.

Oleh karena itu, warganet penasaran siapakah sebenarnya sosok Eko yang tidak dijadikan tersangka oleh pihak kepolisian karena membuat mendiang Hasya Attalah meninggal dunia.

Berikut adalah penjelasan lengkap soal sosok Eko Setia Budi Wahono

 

Profil Purnawirawan Eko Setia Budi Wahono

Sosok Eko Setia Budi Wahono yang menabrak mendiang Hasya Athallah/ Foto: Dok. Twitter

Eko atau Eko Setia Budi Wahono merupakan  mantan Kapolsek Cilincing AKBP. Ia mengemban jabatan tersebut di tahun 2021 dan dikenal sebagai sosok yang senang membagikan bantuan sosial kepada warga.

Beberapa program bantuan sosial yang dibuat oleh Eko selama ia menjabat sebagai Kapolsek adalah pembagian sembako kepada warga terdampak COVID-18 di Jalan Madya Kebantenan dan Celengan Kurban.

Program Celengan Kurban merupakan agenda yang menganjurkan para anggotanya di Polsek Cilincing untuk menyisihkan sebagian rezeki untuk berkurban.

 

Sebelum bertugas sebagai Kapolsek Cilincing, Eko diangkat sebagai Kepala Kepolisian Sektor Kalibaru dari tahun 2017 hingga 2018.

Kemudian akhir tahun 2021, Eko diamanahi menjadi Kepala Seksi Kecelakaan di Direktorat Lalu Lintas Kepolisian Daerah Metro Jakarta. Selama masa jabatannya, Eko sudah menangani sejumlah kasus kecelakaan di lingkungan Jakarta.

Beberapa kasus kecelakaan yang pernah ditanganinya adalah anggota TNI yang terguling di Tol Semanggi pada bulan September 2021 serta kejadian tabrakan antara dua bus Trans Jakarta pada bulan Oktober 2021.

Setelah pensiun dari kepolisian, Eko Setia Budi Wahono bergabung dengan Partai Gerindra. Bahkan, ia sempat dicalonkan sebagai anggota DPRD DKI Jakarta untuk Daerah Pemilihan Jakarta 3 yang meliputi Kecamatan Cilincing, Koja, dan Kelapa Gading.

Kini, Eko yang pernah menjabat sebagai Direktorat Lalu Lintas Kepolisian Daerah Metro Jakarta melindas seorang mahasiswa UI bernama Hasya Athallah pada 6 Oktober 2022 lalu.

Alih-alih Eko, justru malah mendiang Hasya Athallah yang ditetapkan sebagai tersangka atas kecelakaan yang membuatnya meninggal dunia. (*)

Eksplorasi konten lain dari Sekilas Indonesia

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan Membaca

%d