DaerahPendidikan

Pasangan Nomor 2 Natasya Bella Liyani-Elsa Dwi, Terpilih Menjadi Ketua dan Wakil OSIS periode 2022-2023

×

Pasangan Nomor 2 Natasya Bella Liyani-Elsa Dwi, Terpilih Menjadi Ketua dan Wakil OSIS periode 2022-2023

Sebarkan artikel ini

Sekilasindonesia.id, || CILEGON – SMPN 5 Kota Cilegon mengadakan pemilihan Ketua dan Wakil OSIS periode 2022-2023 secara demokrasi, yang mana pasangan nomor 2 yaitu Natasya Bella Liyani 8G dan Elsa Dwi 8B terpilih menjadi Ketua dan Wakil OSIS di Aula SMPN 5 Kota Cilegon Banten, Selasa (01/11/2022).

Selesai kegiatan pemilihan Ketua dan Wakil OSIS, Kepala UPT Satuan Pendidikan SMPN 5 Kota Cilegon Hj. Ratna Hasibuan, Spd, Mpd menyatakan bahwa pelaksanaan tema suara demokrasi dalam pemilihan OSIS ini adalah kolaborasi Proyek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5) untuk kelas VII, sedangkan kelas VIII dan kelas IX resmi menggunakan suara demokrasi, tapi khusus kelas IX itu berkaitan dengan mata pelajaran kurikulum merdeka.

Click Here

“Harapan saya kepada pasangan nomor 2 yang terpilih menjadi Ketua dan Wakil OSIS periode 2022-2023 ini bisa membawa dampak positif untuk kemajuan SMPN 5 Kota Cilegon, karna tanpa bantuan dan dukungan peserta didik serta pengurus OSIS, kami tidak akan berjalan lancar,” ujar Kepala SMPN 5 Kota Cilegon.

Diruang Aula Pembina OSIS SMPN 5 Kota Cilegon Diar Heriyanto juga mengutarakan bahwa kegiatan ini merupakan sebuah edukasi kepada para siswa untuk mengenal bagaimana cara atau teknis didalam pelaksanaan pemilihan umum, jadi ini juga sebuah lanjutan dari projek untuk kelas VII itu ada kurikulum merdeka yang salah satu materinya adalah demokrasi.

“Untuk pasangan terpilih Ketua dan Wakil OSIS periode 2022-2023 Natasya Bella Liyani dan Elsa Dwi, mudah-mudahan mereka ini bisa meningkatkan semangat dan prestasi sekolah serta juga kegiatan-kegiatan sekolah lebih aktif,” papar Pembina OSIS.

“Natasya Bella Liyani VIII G Sebagai Ketua OSIS terpilih periode 2022-2023 merasa senang bisa diberikan amanah oleh seluruh warga sekolah, para guru dan teman-teman saya, dan saya akan menjalankan visi misi saya dengan sebaik mungkin,” ucapnya.

“Begitu juga Wakil OSIS terpilih Elsa Dwi VIII B menambahkan bahwa saya akan mendukung program kerja Ketua serta memberikan motivasi serta membantu untuk membuat kegiatan-kegiatan sekolah untuk lebih berprestasi,” ungkapnya.

(Bagindo Yakub)

Eksplorasi konten lain dari Sekilas Indonesia

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan Membaca

%d