BANGKA SELATAN- Pada program AIK BAKUNG kali ke-tiga ini yang di gagas Oleh Pemerintah Daerah Kabupaten Bangka Selatan, PT Telkom bekerjasama dengan Diskominfo Basel, Lakukan Pengelolaan Layanan Telekomunikasi dan Informatika kepada Masyarakat Desa Batu Betumpang kecamatan Pulau Besar Kabupaten Bangka Selatan, Rabu (19/10/2022).
Dengan adanya layanan seperti ini, terlihat antusias masyarakat Desa Batu Betumpang Sangat Bagus dan baik terhadap penggunaan layanan Telekomunikasi Telkom Group.
“Alhamdulillah meskipun kita baru pertama kali bergabung di program Aik Bakung ini, tapi antusias para masyarakat sangat baik dan luar biasa Terhadap penggunaan layanan telekomunikasi dari Telkom Group,” Ujar Goverment Acount Manager PT Telkom Indonesia wilayah Babel Bambang Eko Surya.
Selain itu, Dirinya juga mengatakan pihaknya sempat berinteraksi langsung dengan pihak SDN7 Pulau Besar Terkait kondisi sinyal yang masih kurang memadai.
“Kami juga tadi sempet interaksi langsung dengan pihak SDN7 pulaw besar, mereka mengeluhkan bahwa kondisi sinyal yang ada di tempat tersebut masih kurang memadai untuk melakukan oprasional harian di sekolah, namun mereka juga menginformasikan Setelah ada Tower di Desa Suka jaya sedikit banyak jaringan 4G sudah ada walau hanya masih 2 atau 3 bar,” Jelasnya.
Sementara, Ka diskominfo Basel Zamroni mengatakan Pihaknya akan terus berkoordinasi dan bekerjasama dengan pihak Telkom.
“Nantinya kami akan terus berkoordinasi dan bekerjasama dengan pihak Provider khususnya Pihak Telkom, agar Program Kedepan Area Blankspot akan di berikan layanan akses internet melalui jalur yang di lewati kabel jaringan Telkom,” Ujar Zamroni.
Kemudian Zamroni, mengucapkan terimakasih banyak kepada pihak Telkom atas partisipasinya dalam giat Program AIK BAKUNG kali ini.
“tugas kita hanya memaksimalkan peran, menyadarkan, meyakinkan dan mendidik masyarakat agar mampu memaksimalkan peran melalui jaringan Telekomunikasi dan Informatika untuk seluruh sektor Kehidupan yang sudah di bangun selama ini,” Tuturnya.
(Riki)