DaerahKesehatan

Intervensi Pemerintah Kecamatan Pattalassang, Dalam Upaya Penanganan penanganan dan pencegahan Stunting melalui pemberian Nutrisi Tambahan

×

Intervensi Pemerintah Kecamatan Pattalassang, Dalam Upaya Penanganan penanganan dan pencegahan Stunting melalui pemberian Nutrisi Tambahan

Sebarkan artikel ini

Sekilasindonesia.id, || TAKALAR – Sehubungan Kegiatan Lokakarya mini Lintas Sektor yang di lakukan Pemerintah Kecamatan Pattalassang beberapa hari yang lalu dalam tata cara menurunkan angka stunting atau zero stunting di wilayah nya , Camat langsung menindak lanjuti dengan mendatangi Kelurahan se- Kecamatan Pattalassang untuk Jemput bola Stunting atau Grebek Stunting, Rabu,13/09/2022

Camat Pattalassang, Muhammad Syarif S.Pi saat di Komfirmasi mengatakan bahwa Stunting merupakan kondisi gagal tumbuh pada anak balita (bayi di bawah 5 tahun) akibat dari kekurangan gizi kronis sehingga anak terlalu pendek untuk usianya. Kekurangan gizi terjadi sejak bayi dalam kandungan pada masa awal setelah bayi lahir akan tetapi, kondisi stunting baru nampak setelah bayi berusia 2 tahun

Click Here

Untuk itu kami melakukan intervensi dan harus turun ke lapangan jemput bola atau Grebek Stunting karena ini adalah persoalan serius yang angkanya tidak main-main itu di angka 112 orang anak yang mengenai kognitif dan motorik otak pada anak kita

Ia menambahkan bahwa Stunting juga merupakan salahsatu Program Nasional Republik Indonesia RPJMN Tahun 2020-2024 , untuk itu marilah kita bersama-sama bergandengan tangan untuk mencegah dan menangani stunting yang ada di wilayah kita masing-masing dengan cara mengevaluasi minimal satu kali dalam seminggu membawa anaknya diperiksa posyandu di Kelurahan, agar diketahui perkembangan dan pertumbuhan anak dan jika menemukan anak yang tidak memiliki perkembangan tubuh selama 2 bulan tidak perubahan maka kami akan merekomendasikan ke Dokter spesialis Kesehatan sehingga jelas bahwa analisis nanti itu bisa tertangani, agar bisa menciptakan generasi pelanjut yang punya kualitas, cerdas dan sehat.Ucap” Camat Pattalassang

Jadi diharapkan juga dengan adanya Penanganan dan pencegahan stunting yang secara rutin dilakukan dalam setiap minggu oleh kader-Kader Stunting yang ada di kelurahan dan kita harapkan nanti 2 bulan ke depan itu akan terbentuk yang namanya Kampung Siaga Stunting, ywng nantinya akan menjadi pusat penanganan stunting di yang ada di Kelurahan yang intinya menjadi sumber-sumber informasi ilmu bagi ibu-ibu hamil yang akan melahirkan anak-anaknya dan bisa menjadi ilmu tentang nutrisi tentang gizi.Jelasnya

Semoga dengan adanya Jemput Bola Stunting atau Grebek Stunting di Kecamatan Pattalassang dapat berjalan dengan baik dan sesuai program dan Harapan Bapak Bupati Takalar bersama Ibu Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Takalar yakni TAKALAR GO TO ZERO STUNTING

Pantauan Crew Media Sekilas Indonesia bahwa ada 3 Kelurahan di Kecamatan Pattalassang menjadi Sasaran grebek Stunting yakni Kelurahan Sabintang, Kelurahan Sombalabella dan Kelurahan Pallantikang dan di hadiri, Kapolsek,Danramil Pattalassang, Kepala PKM Pattalassang, Ketua TP PKK Kecamatan Pattalassang,Lurah, Bimmas, Bhabinsa dan para Kader kader Stunting di masing-masing Kelurahan se-Kecamatan Pattalassang, Kabupaten Takalar

Reporter: Suherman Tangngaji

Eksplorasi konten lain dari Sekilas Indonesia

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan Membaca

%d