Sekilasindonesia.ID,MAROS,SULSEL-Bhayangkari cabang Maros, melakukan kegiatan Bakti Sosial (Baksos) bertajuk Bhayangkari Peduli dalam rangka HKGB ke-70.
Bakti sosial dilakukan dengan memberikan bantuan sosial kepada korban kebakaran yang terjadi di dusun Palagai Desa Lekopancing Kecamatan Tanralili Kabupaten Maros,Sabtu (10/9/2022).
Baksos Bhayangkari Peduli, di pimpin langsung ketua Bhayangkari Maros Ny.Maharani Awal didampingi pengurus bhayangkari dan personil Polwan Polres Maros.
Ketua Cabang Bhayangkari Maros mengatakan, baksos yang dilakukan merupakan bentuk kepedulian, untuk membantu warga yang sedang tertimpa musibah kebakaran.
“Kegiatan yang di lakukan, adalah bentuk kepedulian kami untuk sedikit meringankan beban musibah para korban kebakaran,” Kata Rani.
Adapun bantuan yang di berikan, yakni sembako berupa beras, Mie Instan, susu, gula, minyak goreng, dan makanan rinhan berupa biskuit.
“Kami berharap para korban bisa tabah dan sabar menghadapi cobaan,”Pungkas rani.