Sekilasindonesia.id, Bangka Selatan – Dalam rangka Peringatan HUT RI ke 77, DPRD Kabupaten Bangka Selatan menggelarkan Rapat Paripurna, mendengar langsung pidato kenegaraan Presiden Republik Indonesia Joko widodo dan ketua DPR RI Puan Maharani, di Gedung Rapat Paripurna DPRD kabupaten Bangka Selatan junjung besaoh, Rabu (16/8/2022).
Rapat Paripurna di pimpin langsung oleh ketua DPRD Bangka Selatan Erwin Asmadi didampingi Bupati Bangka Selatan Riza Herdavid, Wakil Bupati Debby Vita Dewi, Sekda Bangka Selatan Edi supriyadi, Forkopimda Bangka Selatan, kepala OPD Bangka Selatan, Seluruh Kades, Camat, dan Lurah Se Bangka selatan, serta Anggota DPRD Bangka Selatan.
Ketua DPRD Kabupaten Bangka Selatan, Erwin Asmadi mengatakan, Memaknai hari kemerdekaan ini kita menyambut dengan gembira, dan kami ucapkan selamat Hari Ulang tahun Kemerdekaan Republik Indonesia ke 77.
Kemudian Erwin juga mengatakan, sesuai dengan arahan dan apa yang di sampaikan oleh ketua DPR RI dan Presiden Jokowi keselarasan dalam hal pembangunan,ia menilai Bangka Selatan sudah mengarah lebih baik.
“Apa yang di sampaikan tadi dari ketua DPR RI dan Presiden Jokowi dalam pidato kenegaraan, keselarasan dalam hal pembangunan saya rasa Bangka Selatan sudah tepat, dari peningkatan sumber daya manusia (SDM) dan pelayanan Bangka Selatan sudah mengarah lebih baik,” Kata Erwin saat di wawancarai oleh wartawan.
Erwin juga menjelaskan, peringatan HUT RI ke 77 dengan mengusung tema pulih lebih cepat, bangkit lebih kuat, dapat di artikan kebangkitan perekonomian sudah lebih cepat dan kuat setelah menghadapi Pandemi Covid 19.
“Untuk hal ekonomi di Bangka Selatan sudah terlihat merangkak naik, kita bisa melihat dari pegiat pariwisata, kuliner, dan UKM yang sering di selenggarakan, serta ramainya daya beli dan daya saing di masyarakat Bangka Selatan sudah menuju lebih baik,” Jelas Erwin.
Sementara, Bupati Riza Herdavid mengatakan Pemerintah siap bersinergi dengan DPRD dalam menyelaraskan visi dan misi dari pemerintah pusat.
“kami Pemerintah daerah siap bersinergi dan mengikuti arahan dari Pemerintahan pusat, bagaimana bisa menyamakan visi dan misi antara daerah dengan pemerintah pusat, dan kami akan berkolaborasi dengan DPRD Bangka Selatan,” jelas Riza.
Lanjut Riza, ada beberapa hal yang sejalan dan yang belum sejalan nanti akan kita upayakan agar sejalan.
“Ada beberapa hal yang sudah sejalan dan belum sejalan, nanti kami akan coba koordinasi dengan kawan-kawan di DPR pusat nantinya,” Pungkas Riza.
Riki. S