Daerah

Bupati Basel, Bagikan 500 Lembar Sertifikat Tanah: Salah Satu Bukti Kongkrit dalam penyelesaian Masalah Perbatasan

×

Bupati Basel, Bagikan 500 Lembar Sertifikat Tanah: Salah Satu Bukti Kongkrit dalam penyelesaian Masalah Perbatasan

Sebarkan artikel ini

Bangka Selatan – di sela kegiatan program perdana Aik Bakung Bupati Bangka Selatan Riza Herdavid Membagikan 500 Lembar Sertifikat tanah kepada masyarakat Desa Tepus di Balai Desa Bukit Bebuluh, jum’at (12/8/22).

Riza Herdavid mengatakan, dirinya bersama BPN pada program AIK BAKUNG ini membagikan 500 sertifikat untuk masyarakat.

Click Here

“Salah satu bukti kongkritnya dalam penyelesaian masalah perbatasan ini kami Pemerintah Kabupaten Bangka Selatan bersama Badan Pertanahan Nasional (BPN) Kabupaten Bangka Selatan di bantu pemerintah desa hari ini membagikan sekitar 500 lembar sertifikat untuk masyarakat Desa Tepus,” ujarnya.

Usai pembagian sertifikat kepada masyarakat Bupati Riza Herdavid kembali menyampaikan bahwa dirinya berharap dan ingin mengetahui aspirasi masyarakat apalagi kira-kira yang harus dirinya lakukan untuk masyarakat desa tepus dan sekitarnya.

“Saya akan coba membantu masyarakat melalui kepemimpinan saya, merealisasikan apa aspirasi masyarakat semampu saya walaupun seujung kuku, InsyaAllah saya akan perkuat dan berbuat untuk masyarakat,” pungkas Bupati Riza Herdavid.

Kemudian acara dilanjutkan dengan pembagian Bantuan Langsung Tunai kepada masyarakat Desa Tepus.

Riki. S

Eksplorasi konten lain dari Sekilas Indonesia

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan Membaca

%d