Daerah

Danyonif/320 Badak Putih Bangga Serda Muhammad Tegar Januar Raih Juara 1

×

Danyonif/320 Badak Putih Bangga Serda Muhammad Tegar Januar Raih Juara 1

Sebarkan artikel ini

Sekilasindonesia.id ||PANDEGLANG – Danyonif 320/Badak Putih bangga Serda Muhammad Tegar Januar yang tergabung dalam Kontingen Karate Yonif 320/Badak Putih mengukir prestasi, dimana Muhammad Tegar sangat tampil dominan pada Kejuaraan Karate Daerah Jawa Barat yang memperebutkan Kejurda Karate Sirkuit II Jabar Tahun 2022 di Soreang Bandung Jawa Barat, Sabtu (25/06/2022).

Prajurit Yonif 320/Badak Putih bukan sekali saja meraih prestasi bidang Karate, sebelumnya juga pernah mengukir prestasi dalam Kejurnas Karate tingkat nasional dan pada Kejuaraan Pekan Olahraga Nasional di Papua tahun 2021, Serda Muhammad Tegar Januar berhasil membawa pulang medali emas dan turun di kelas Kumite senior-55 Kg.

Click Here

Danyonif 320/Badak Putih, Letkol Inf Andika Suseno merasa bangga dengan keberhasilan prajuritnya yang berhasil meraih medali emas pada Kejuaraan Daerah Karate Sirkuit II Jabar Tahun 2022.

“Saya mewakili seluruh prajurit Yonif 320/Badak Putih, sekali lagi mengucapkan banyak terimakasih kepada Serda Muhammad Tegar Januar yang telah menjadi juara pertama serta mengharumkan nama Yonif 320/Badak Putih, semoga prajurit yang lain bisa menjadi motivasi,” ujar Danyonif 320/Badak Putih.

Lanjut Danyonif 230/Badak Putih juga sangat bangga, selain mendapat juara satu Serda Muhammad Tegar Januar juga menjadi juara Best Of The Best Kumite Senior U-21 Putra. Semoga dalam kejuaraan selanjutnya, prajurit kami bisa memperoleh prestasi yang dapat membanggakan nama satuan,” pungkas Letkol Inf Andika Suseno.

(Bagindo Yakub)

Eksplorasi konten lain dari Sekilas Indonesia

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan Membaca

%d