Sekilasindonesia.id || BANGKA – Sebagai wujud sinergitas dan soliditas dari TNI-Polri dalam menekan dan mengendalikan laju pertumbuhan pandemi virus Corona (Covid-19), target 100% vaksinasi baik dosis pertama, kedua dan ke tiga (Boster) demi terwujudnya Kesehatan masyarakat yang ada di Kabupaten Bangka. Bersama TNI Polri melaksanakan pengamanan dan pendampingan jalannya pelaksanaan kegiatan vaksinasi.bertempat di Aula Tribrata Polres Bangka, Kamis (2/062022).
Bupati Bangka Mulkan, SH, MH mengatakan amanatnya mengatakan, Pemerintah Kabupaten Bangka mengucapkan terima kasih kepada Polres Bangka yang sudah berupaya melakukan kegiatan pada hari ini untuk bersinergi dalam upaya percepatan target vaksinasi Covid-19 bagi warga masyarakat dengan menggandeng Instansi terkait, dan perangkat daerah yang ada di Kabupaten Bangka.
“Dengan menghadirkan masyarakat kita pada saat HUT Kota Sungailiat dengan jalan sehat sampai saat ini belum ada keluhan dari masyarakat kita adanya terkonfirmasi covid-19 di kabupaten bangka,” terang Mulkan.
Kapolres Bangka AKBP Indra Kurniawan, SH, SIK, M.Si menjelaskan,” Kegiatan ini kita laksanakan untuk menjalankan tugas pokok dan tugas fungsi kita di masyarakat untuk memberikan perlindungan pengayoman dan pelayanan kepada masyarakat Kabupaten Bangka,” tutupnya .(red)