Daerah

Ketua DPD LAPECI Terpilih Bangga Pendirinya Asli Kelahiran Kota Cilegon

×

Ketua DPD LAPECI Terpilih Bangga Pendirinya Asli Kelahiran Kota Cilegon

Sebarkan artikel ini

CILEGON || Sekilasindonesia.id – Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Laskar Pendekar Cilegon (LAPECI) Melantik Pengurus Dewan Pimpinan Daerah (DPD) LAPECI Kota Cilegon untuk Periode 2022 – 2027, di Sekertriat DPD LAPECI Link krenceng, Kelurahan Kebonsari, Kecamatan Citangkil Kota Cilegon, Sabtu Malam (28/5/2022).

Dalam kesempatan tersebut, Ketua Umum DPP LAPECI Sandes Purnomo Mengcapakan Selamat bertugas Kepada Pengurus jajaran DPD Kota Cilegon yang telah resmi dilantik karena Laskar Pendekar Cilegon hadir sebagai bentuk wadah organisasi masyarakat sebagai mitra Pemerintah.

Click Here

Menurut Wakil Ketua DPP LAPECI Mulyana Mengatakan dengan dilantiknya kepengurusan Kabupaten/Kota LAPECI bisa bersinergi dengan Pemerintah.

“Ya ini yang pertama pengurus besar DPP mengadakan pelantikan tingkat DPD kabupaten/Kota, dalam hal ini Kota Cilegon dan insha allah DPP tidak berhenti disini saja akan terus bergerak bagaimana caranya di beberapa Wilayah se-Banten kita akan bergerak dan ada powers disana,” katanya.

Lanjut, ia berharap kepada Ketua DPD LAPECI Kota Cilegon terpilih agar membawa nama baik ormas yang selalu dicintai dan bermanfaat bagi masyarakat, yang harus bisa berjalan dengan pemerintahan serta stakeholder yang ada diberbagai wilayah.

“Harapan kedepan, bagaimana caranya DPD ini menjadi sebuah ormas yang begitu dicintai oleh masyarakat dan begitu bermanfaat untuk masyarakat, sehingga apa yang akan dikerjasama baik dengan pemerintah dengan instansi ataupun dengan industri semuanya bermanfaat untuk kedua belah pihak,” ungkap Mulyana.

Selain itu, Mulyana mengharapkan dengan dilantiknya DPD LAPECI Kota Cilegon nantinya dapat dibentuk Juga DPC LAPECI di delapan Kecamatan yang berada di Kota Cilegon.

Ditempat yang sama Ketua DPD LAPECI Kota Cilegon terpilih Sugianto Mengatakan dirinya akan secepatnya menjalankan roda organisasi sesuai dengan Anggaran Dasar dan Aggaran Rumah Tangga (AD/ART) Laskar Pendekar Cilegon.

“Apabila saya melanggar dari koridor yang di tentukan AD/ART maka kami siap mengundurkan diri, tetapi kalau masih menjalankan kebenaran saya akan terus mengembangkan DPD ini yang saya emban, dan saya juga harus melaksanakan terbentuknya di delapan Kecamatan itu tugas saya dan saya juga menyampaikan kepada jajarannya untuk selalu mentaati aturan organisasi agar bisa melaksanakan dan menjalankan Visi dan Misi Organisasi,” ucap Sugianto yang sehari-harinya disapa Kang Tole.

“Visi misi yang telah saya sampaikan tadi yaitu meningkatkan kesejahteraan partisipasi dan pemberdayaan masyarakat yang di kelola melalui tata kelola melalui organisasi masyarakat yang sinergi dengan pemerintah dan industri dan saya juga merasa bangga dikarenakan Pendiri LAPECI adalah Asli Putara Daerah Kelahiran Kota Cilegon,” ujar Tole.

“Jajaran DPD LAPECI kita harus Solid karena pendirinya pun orang Cilegon, jadi saya simpati dengan pendirinya bapak Sandes, ini putra kelahiran Cilegon saya mengapresiasi selamat untuk pendiri DPP Laskar Pendekar Cilegon,” pungkasnya.

(Bagindo Yakub)

Eksplorasi konten lain dari Sekilas Indonesia

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan Membaca

%d