Daerah

Mayat Korban Laka Laut di Pantai Cibobos Ditemukan

×

Mayat Korban Laka Laut di Pantai Cibobos Ditemukan

Sebarkan artikel ini

SEKILASINDONESIA.ID, LEBAK – Setelah 3 (tiga) hari dalam pencarian, Arda, korban tenggelam di Pantai Cibobos, Desa Karangkamulyan, Kecamatan Cihara, Kabupaten Lebak, Banten, pada Rabu (18/05/2022), akhirnya dapat diketemukan dalam keadaan sudah tak bernyawa. Korban diketemukan Jum’at (20/05), sekitar pukul 17.15 Wib, dengan radius 700 meter dari lokasi kejadian.

Disampaikan Mumu Mahmudin, Relawan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Lebak, memasuki hari ke 3 pencarian terus dilakukan oleh Tim SAR gabungan, metode pencarian dilakukan dengan Cara penyisiran pantai dengan radius 3 KM, memakai drone dan penyisiran ditengah laut oleh Basarnas memakai perahu nelayan.

Click Here

“Setelah dilakukan pencarian, pada pukul 17.15 WIB korban atas nama Arda (11th), Alamat Kp Cikole Desa Sukaratu Kecamatan Maja, Kabupaten Pandeglang ditemukan oleh Tim SAR gabungan saat penyisiran di tengah laut dengan radius 700M sebelah Timur dari tempat kejadian dengan keadaan Meninggal Dunia,” terang Mumu, yang juga merupakan Ketua Balawista Kabupaten Lebak.

Saat ini, kata Mumu, korban dibawa oleh Tim SAR gabungan ke Puskesmas Cihara Untuk dlakukan pemeriksaan atau otopsi dan selanjutnya diserahkan ke Pihak Keluarga untuk dibawa pulang ke rumah duka.

“Cuaca saat ini di lokasi hujan sedang, TIM SAR Gabungan yang melakukan Pencarian yaitu BALAWISTA, BPBD LEBAK, BASARNAS, TNI AL, POLRI, TAGANA, PMI, Pemdes Karangkamulyan, masyarkat setempat dan keluarga korban,” pungkasnya.

Baca Juga :
https://www.sekilasindonesia.id/2022/05/18/terseret-ombak-di-pantai-cibobos-1-orang-meninggal-dunia-dan-1-orang-belum-ditemukan/

(Usep).

Eksplorasi konten lain dari Sekilas Indonesia

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan Membaca

%d