AdvertorialDaerah

Merebaknya PMK pada Hewan Ternak Rio Setiady Anggota DPRD Pangkalpinang Meminta Pemerintah Antisipasi

×

Merebaknya PMK pada Hewan Ternak Rio Setiady Anggota DPRD Pangkalpinang Meminta Pemerintah Antisipasi

Sebarkan artikel ini

PANGKALPINANG || Sekilasindonesia.id – Merebaknya penyakit mulut dan kuku (PMK) pada sejumlah hewan ternak,Senin 16/05/2022 Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Pangkalpinang, meminta pemerintah setempat untuk mengantisipasi hal tersebut.

Hal tersebut di utarakan oleh Anggota DPRD Pangkalpinang, Rio Setiady, Dimana tidak lama lagi akan memasuki hari raya Idul Adha di mana akan banyak masyarakat yang mencari hewan kurban baik kambing maupun sapi.

Click Here

Pada kesempatan ini pula Rio Setiady menuturkan :

Menjelang Hari Raya Idul Adha kebutuhan masyarakat akan hewan ternak seperti kambing dan sapi dipastikan akan meningkat. Oleh karena itu, langkah antisipasi cepat ini perlu dilakukan mengingat kebutuhan daging akan lebih meningkat,”Tuturnya.

Lanjut Rio Setiady :

Bahwa beberapa temuan penyakit tersebut harus segera diantisipasi sehingga tidak menyebar. Apalagi hendak memasuki hari raya Idul Adha bagi umat Islam, dan identik dengan kurban,”Paparnya.

Lebih lanjut politikus PKS ini menyarankan, dinas terkait perlu menerjunkan tim guna memantau sekaligus memastikan keamanan bagi penjual maupun konsumen daging sapi serta meminta Dinas Pangan dan Pertanian Kota Pangkalpinang segera mengendalikan jika sudah ada temuan kasus PMK pada ternak sapi di wilayah itu. Mulai dari mengobati hewan ternak hingga perlu isolasi area yang terdampak.

“Segera berkoordinasi dengan seluruh pihak terkait bagaimana agar stok hewan kurban ini dikatakan aman menjelang hari raya Idul adha. Jangan sampai sisa waktu yang masih ada kurang lebih satu bulan ini ini tidak mampu kita manfaatkan untuk melakukan antisipasi dan langkah-langkah pencegahan,”Tutup Rio.(**)

Eksplorasi konten lain dari Sekilas Indonesia

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan Membaca

%d