BANGKA – Situasi arus mudik untuk wilayah Kabupaten Bangka masi terlihat sepi yang mana pergeseran arus mudik banyak menuju arah Kabupateb Bangka Barat yan mana terdapat jalur penyeberangan, Kamis (28/4/2022)
Meskipun Kabupaten Bangka bukan merupakan jalur penyeberangan dan penerbangan yang utama tetapi dalam hal ini Polres Bangka tidak Under Estimated dalam menyikapi situasi arus mudik tetap menyiagakan personil dengan menggelar empat Posko yang mana tiga Pos Pengamanan dan satu Pos Pelayanan dalam rangka Operasi Ketupat Menumbing 2022.
Dimana pelaksanaan operasi Ketupat menumbing 2022 Polres Bangka melaksanakan dari tgl 28 April Sampai dengan 9 Mei 2022.
Kapolres Bangka, AKBP Indra Kurniawan ,S.H.,S.I.K.,M.Si menjelaskan dari progres pelaksanaan pemantauan dan tingkat kamtibmas serta arus mudik di Bangka terpantau masih dalam kategori bisa saja, aman, lancar dan kondusif.
” Empat Posko yang kita bangun yakni satu Pos Pelayanan di Balai FKPM Sungailiat, tiga Pos Pengamanan antara lain di Simpang Jurung, Simpang Bakam dan Pantai Matras, untuk personil dari Polri kita siapkan sebanyak 64 personil ditambah lagi dari gabungan personil TNI, Dishub, Jasa Raharja, Senkom dan pramuka serta tenaga kesehatan itu sekitar 120 personil ini untuk ditempatkan di empat posko yang kita bangun dan dibagi shift,” Ujar Kapolres Bangka di ruangan kerja, Rabu (27/4/2022).
Selain itu difungsikan sebagai Pos pengamanan dan pelayanan Idul Fitri 1443 Hijriah, posko ini juga sebagai titik lokasi yang dipergunakan untuk kegiatan himbauan dan patroli serta juga disiapkan tim vaksinator untuk pelayanan vaksin kepada masyarakat yang akan melaksanakan vaksin.
” Untuk HTCK tata cara kerjanya disetiap pos itu masyarakat yang akan melaksanakan mudik itu kita lakukan patroli dan himbauan dan tetap untuk menjaga prokes dan kemudian di spot tertentu di pos itu tetep kita persiapkan untuk pelaksanaan vaksin. Artinya kalau masih ada masyarakat yang ketika pemeriksaan kartu vaksin dia belum vaksin nanti langsung kita arahkan untuk vaksin di pos pos tersebut,” Tegas Kapolres
Sementara itu, dalam hal menyikapi perayaan lebaran idul fitri 1443 H diharapkan kepada masyarakat tidak melakukkan euforia yang berlebihan sehingga dapat berlanjan lancar dan aman serta tetap menjaga dan mekedepankan Protokol Kesehatan. (Budi)