JENEPONTO, Sekilasindonesia.id – Pemerintah Kabupaten Jeneponto Bersama Pemerintah Provinsi Sulsel melalui Dinas Perdangangan Sulsel Gelar Pasar Murah ‘Peduli Rakyat’ Dalam rangkah HBKN Menyambut Hari Raya Idul Fitri.
Penyaluran terhadap penerima secara simbolis paket pasar murah itu di gelar di Ruang Panrannuata Kantor Bupati, Selasa (26/4/2022). Pagi.
Para penerima paket pasar murah itu diberikan langsung secara simbolis oleh Bupati Jeneponto Iksan Iskandar dan Wakil Bupati Paris Yasir didampingi Kepala Dinas Perdangangan Sulsel Ashari F. Radjamilo.
Kepala Dinas Perdagangan Sulsel, Ashari F. Radjamilo mengatakan, Hari ini kita bagikan 1.300 paket sembako pasar murah, Kami juga sampaikan bahwa paket murah ini dari pemerintah Provinsi Sulsel (Pemprov) kepada Pemerintah Kabupaten Jeneponto.
“Perlu saya sampaikan pembagian paket pasar murah ini dari pemerintah provinsi sulsel kepada masyarakat untuk sedikit meringankan,” ucapnya dalam sambutanya.
Ia pun sampaikan, dalam penyaluran pasar murah ini melibatkan beberapa Retail atau pengusaha untuk terlibat kita dorong untuk berjualan di Jeneponto.
“Ada beberapa ikut partisipasi dalam pasar. Murah, Alhamdulillah, masalah ketersediaan bahan pokok kami menyampaikan dan memastikan seluruh kebutuhan pokok kita di provinsi Selatan Selatan, Insya Allah aman terjamin sampai dengan hari H Lebaran,” Jelasnya.
Masih kata Kadis Perdangangan Sulsel itu, terkait dengan kestabilan harga harga di Kabupaten Jeneponto sudah mulai stabil dengan terus melakukan upaya-upaya.
“Alhamdulillah laporan dari Kabupaten Jeneponto sampai dengan saat ini harga stabil, kita berharap ini bertahan sampai dengan minimal sampai dengan pelaksanaan Idul Fitri,” Harap Ashari F. Radjamilo.
Sementara, Bupati Jeneponto Iksan Iskandar disela-sela kegiatan pasar murah menyampaikan terima kasih kepada pemerintah provinsi sulawesi selatan atas perhatian dan bantuan kepada masyarakat Jeneponto.
“Alhamdulillah jelang lebaran tahun ini bantuan bapak gubernur melalui dinas perdagangan dapat dinikmati masyarakat jeneponto,”ujarnya.
Selanjutnya, Bupati, Wabup dan Kadis Perdangangan Sulsel bersama rombongan meninjau langsung gerai gerai pasar murah yang terpajang di halaman kantor bupati jeneponto.
Perlu diketahui, paket pasar murah kebutuhan pokok yang berisi beras, minyak goreng, susu, terigu dan gula pasir, telah dilakukan potongan harga sebesar 64 persen dari harga pasar yang telah disubsidi harga.
Penulis: Firmansyah