Daerah

Buka Pelatihan Daur Ulang Sampah, Wabub Harap Sampah Jadi Aneka Barang Kerajinan

×

Buka Pelatihan Daur Ulang Sampah, Wabub Harap Sampah Jadi Aneka Barang Kerajinan

Sebarkan artikel ini

BANTAENG — Wakil Bupati Bantaeng, H. Sahabuddin menghadiri sekaligus membuka secara resmi kegiatan sosialisasi daur ulang sampah pada sub kegiatan pengurangan sampah dengan melakukan pendaur ulang dan pemanfaatan kembali Tahun Anggaran 2022.

Kegiatan ini diselenggarakan atas kerjasama Dinas Lingkungan Hidup dengan Tim Penggerak PKK Kab. Bantaeng, selama dua hari di ruang pertemuan Hotel Ahriani, Jl.Raya Lanto, Kab.Bantaeng, Senin (21/3).

Click Here

Pelatihan ini dilaksanakan dengan tujuan mengajak masyarakat untuk meningkatkan partisipasi dan kepeduliannya dalam pengelolah sampah dan pelestarian lingkungan hidup dengan menciptakan kota Bantaeng sebagai kota bersih, hijau dan teduh secara berkesinambungan melalaui pengelolaan sampah dan pelestarian lingkungan hidup.

Pada kesempatan itu, Wabup menyampaikan bahwa masalah sampah sudah menjadi siaga di Kota Bantaeng, jika tidak dikelola dengan baik, tentu akan menjadi masalah besar dikemudian hari.

“Masalah sampah ini adalah masalah kita semua,baik yang dihasilkan dari kita, maupun dari hewan dan tumbuhan,oleh karena itu, ini menjadi tanggung jawab kita bersama untuk mengelolah dan memanfatkan kembali”.

Wabub juga berharap bahwa pelaksanaan ini dilaksanakan tidak langsung selesai begitu saja. akan tetapi, ada dampak dan pengaruhnya bagi lingkungan dalam menciptakan pemukiman yang bersih.

“Masalah terkait pengelolaan sampah adalah hal rutin yang setiap hari dilakukan dan dinilai kesadaran masyarakat sudah cukup baik, terbukti dengan piala Adipura yang telah diraih berturut-turut” ungkap nya.

Hadir pada kegiatan pelatihan yakni, Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kab.Bantaeng, Nasir Awing, Ketua Tim Penggerak PKK Bantaeng, Hj.Sri Dewi yanti serta seluruh Pimpinan OPD lingkup Pemkab Bantaeng.

Penulis: Agus/Subaedah

 

 

Eksplorasi konten lain dari Sekilas Indonesia

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan Membaca

%d