TAKALAR- Kapolsek Pattalassang, AKP. Sadi datang melayat di rumah duka almarhum AKP. Chamiseng di Dusun Talakauwe, Desa Gentungan, Kecamatan Bajeng Barat, Kabupaten Gowa, Senin (28/02/2022).
Diketahui almarhum AKP. Chamiseng merupakan purnawirawan yang pernah menjabat Kapolsek Pattalassang, sejak tahun 2019-2021.
AKP. Sadi menyampaikan rasa duka yang mendalam kepada keluarga almarhum. Almarhum semasa hidupnya di kenal sebagai orang yang sangat baik dan sering menolong dan semenjak beliau pernah menjadi Kapolsek Pattalassang selalu memberikan perhatian dan motivasi kepada anggotanya dalam pengamanan Kantibmas di wilayahnya.
“Sosok almarhum sudah di kenal lama di masyarakat dan personil Polsek Pattalassang bahkan Resort Polres Takalar” Ucap AKP. Sadi.
“Semoga almarhum di berikan tempat yang layak, di terima segala amal kebaikan dan ibadahnya serta keluarga yang di tinggalkan di berikan kesabaran dan keikhlasan”, tutup Kapolsek Pattalassang.
(Suherman)